Suara.com - Usai dimandikan dan disalatkan, jenazah Sutopo Purwo Nugroho diberangkatkan kembali ke Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 00. 30 WIB dini hari, Senin (8/7/2019), untuk diterbangkan menuju Bandara Adi Sumarmo, Solo.
Jenazah kemudian diterbangkan pada hari Senin 8 Juli 2019 pukul 05.20 WIB, untuk selanjutnya dimakamkan di tanah kelahirannya di Boyolali, Jawa Tengah. Keberangkatan jenazah diiringi oleh pihak keluarga, anak, dan istri.
Diketahui, Sutopo menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit St. Stamford Modern Cancer Hospital, Guangzhou, Tiongkok, Minggu (7/7/2019), pada pukul 02.20 waktu Guangzhou atau sekitar pukul 01.20 WIB setelah berjuang melawan penyakit kanker paru-paru stadium 4B yang dideritanya sejak akhir 2017.
Kabar duka tersebut disampaikan oleh istri Sutopo, Retno Utami Yulianingsih, dari Rumah Sakit St. Stamford Modern Cancer Hospital, Guangzhou, Tiongkok.
Baca Juga: Dampingi Jenazah Suami di Ambulans, Tangis Istri Sutopo Pecah di Rumah Duka
Selain meninggalkan seorang istri, Sutopo juga meninggalkan dua orang putra, yakni Muhammad Ivanka Rizaldy Nugroho dan Muhammad Aufa Wikantyasa Nugroho.
Jenazah almarhum Sutopo tiba di tanah air pada hari Minggu (7/7/2019) pukul 20.30 WIB di Bandara Soekarno Hatta dan disemayamkan di rumah duka di Raffles Hill I-6 No 15 Cibubur, sebelum kemudian diterbangkan ke Solo untuk selanjutnya dimakamkan di tempat kelahirannya di Boyolali. (Supriyadi)
Kontributor : Supriyadi