Suara.com - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan mengatakan partainya akan mendukung pemerintahan Joko Widodo - Ma'ruf Amin ke depan jika memang dinilai bagus. Sebaliknya, partainya pun tak sungkan untuk mengkritik jika pemerintahan Jokowi - Ma'ruf Amin dinilai buruk.
Hal itu dikatakan Zulhas menjawab banyaknya pihak yang mempertanyakan posisi PAN pasca Pilpres 2019. Zulhas menegaskan itulah posisi PAN untuk pemerintahan Jokowi - Ma'ruf Amin.
"Kalau pemerintahan bagus tentu didukung kalau tidak ya dikritik. Saya kira itu posisi kami. Karena banyak sekali yang nanya, jelas terang benderang," tutur Zulhas dalam acara Halal Bihalal ICMI di Hotel Westin, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (5/7/2019) malam.
Zulhas menilai setelah Pilpres 2019 perbedaan pendapat dan perselisihan yang terjadi harus diakhiri. Kekinian, kata dia, semua pihak harus baru untuk memikirkan dan membangun bangsa ke depan.
Baca Juga: Ketua MPR Zulkifli Hasan: Nggak Ada Cebong dan Kampret saat Lebaran
"Silang pendapat, menurut saya memang harus diakhiri. Kita harus berpikir yang substantif, menengah panjang untuk Indonesia sekarang dan mendatang, Indonesia yang kita cintai bersama-sama," ujarnya.
Lebih lanjut, Zulhas pun turut mendoakan Jokowi - Ma'ruf Amin sukses dalam memimpin Indonesia ke depan. Zulhas berharap pemerintah Jokowi - Ma'ruf Amin mampu menggapai cita-cita Indonesia yang lebih maju dan sejahtera.
"Kami berharap kita berdoa pemerintah Pak Jokowi - Kiai Maruf sukses bisa bawa perubahan, bisa bawa kemajuan dan itu cita-cita kita, cita-cita ICMI, cita-cita partai agar Indonesia maju dan sejahtera," tutupnya.