Minta Relawan Contoh Sifat Jokowi, TGB: Beliau dari Rakyat, Bukan Elite

Jum'at, 05 Juli 2019 | 19:17 WIB
Minta Relawan Contoh Sifat Jokowi, TGB: Beliau dari Rakyat, Bukan Elite
Tuan Guru Bajang (TGB) dalam acara halal bihalal relawan Jokowi di Balai Kartini. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Muhammad Zainul Majdi atau akrab disapa Tuan Guru Bajang (TGB) mengajak para relawan Jokowi - Maruf Amin untuk terus mengawal kepemimpinan presiden dan wakil presiden terpilih untuk lima tahun mendatang.

Selain itu, TGB juga mengajak agar relawan maupun rakyat Indonesia dapat meniru sifat kepemimpinan yang dicontohkan oleh Jokowi. Karena menurutnya, Jokowi memimpin Indonesia dengan kehendak dan niat yang baik.

TGB juga mengungkapkan jika Jokowi tidak seperti tipe pemimpin lainnya.

Tuan Guru Bajang (TGB) dalam acara halal bihalal relawan Jokowi di Balai Kartini. (Suara.com/Novian)
Tuan Guru Bajang (TGB) dalam acara halal bihalal relawan Jokowi di Balai Kartini. (Suara.com/Novian)

"Beliau (Jokowi) datang dari rakyat kebanyakan bukan dari kelompok elite. Tidak pula dengan sokongan katakan lah sokongan finansial yang sangat besar, tidak. Tapi kehendak baik dan keikhlasan," ujar TGB saat memberi tausiyah dalam acara Halal bi Halal Relawan Jokowi di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Jumat (5/7/2019).

Baca Juga: Kenang Sosok Ani Yudhoyono, TGB: Permata yang Kasat Mata

Dalam tausiyahnya tersebut, TGB juga mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan usai pelaksanaan Pilpres 2019.

"Pelajaran dari Pilpres yang kita lewati kemarin bahwa segala sesuatu harus kita letakan pada tempatnya, tidak boleh sentimen apapun di Indonesia ini, " kata dia.

"Tidak boleh sentimen primordial apapun baik itu sentimem keagamaan, sentimen budaya, sentimen suku atau etnis, tidak boleh sentimen itu kita arahkan untuk melemahlan apalagi merusak Indonesia," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI