Suara.com - Presiden terpilih Joko Widodo atau Jokowi baru saja bertemu seluruh anggota TKN di Istana Bogor, Selasa (2/7/2019) malam. Dalam pertemuan itu, Jokowi menyampaikan sejumlah pesan khusus, apa saja itu?
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Barat Dedi Mulyadi mengungkapkan, salah satu pesan Jokowi kepada anggota TKN adalah untuk sombong atau tinggi hati telah memenangkan Pilpres 2019.
"Beliau tadi menyampaikan, yang tinggi tidak usah merasa paling besar, yang rendah tidak usah berkecil hati. Karena seluruh proses politik sudah selesai," kata Dedi, usai pertemuan TKN dengan Jokowi.
Selain itu, kata Dedi, Jokowi juga menyampaikan bahwa yang terpenting saat ini adalah bagaimana cara untuk mengawal pemerintahan mendatang demi mewujudkan Indonesia jaya.
Baca Juga: Di Istana Bogor Jokowi Ucapkan Terima Kasih pada TKN
"Yang ada saat ini bahwa kita harus secara bersama-sama saling mengawal untuk mewujudkan cita-cita Indonesia dan kehendak masyarakat menjadi negara dan bangsa yang berjaya," kata Dedi.
Dedi menambahkan, tidak ada pembicaraan khusus dari Jokowi saat pertemuan itu. Semua berjalan santai bersama seluruh anggota tim kampanye.
"Tadi tidak ada pembicaraan yang serius, semuanya santai, kemudian makan malam dan ngobrol biasa. Jadi tidak ada pembicaraan yang bersifat politis, semuanya pembicaraan santai saja," katanya.
Kontributor : Rambiga
Baca Juga: LSI Denny JA: Jokowi Effect Punya Pengaruh Besar Bagi Capres 2024