Sebelum Dilantik Sebagai Wapres, Ma'ruf Amin Akan Temui JK

Selasa, 02 Juli 2019 | 12:12 WIB
Sebelum Dilantik Sebagai Wapres, Ma'ruf Amin Akan Temui JK
Maruf Amin. (Suara.com/Arga)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Presiden terpilih Maruf Amin akan melakukan pertemuan khusus dengan Wapres Jusuf Kalla. Pertemuan itu rencanannya akan berlangsung sebelum pasangan Jokowi - Maruf dilantik sebagai presiden dan wakil presiden periode 2019 - 2024 pada Oktober mendatang.

Maruf menerangkan, dalam pertemuan itu ia akan membahas sejumlah hal mengenai jabatan Wakil Presiden. Mengingat, JK selain mendampingi Jokowi periode 2014-2019 juga pernah menjabat sebagai Wapres di periode pertama SBY.

"Ya mungkin saya nanti bertemu Pak JK untuk memperoleh berbagai informasi," kata Maruf di Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI), Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (2/7/2019).

Ketua MUI itu menyebut tak ada persiapan khusus menjelang menduduki jabatan sebagai Wakil Presiden. Pasalnya, waktu pelantikan masih terbilang lama, yakni pada bulan Oktober 2019.

Baca Juga: Garuda Disanksi Kemenkeu OJK dan BEI, Bagaimana Pergerakan Sahamnya

Capres dan Cawapres nomor urut 01 Jokowi - Maruf Amin. (Suara.com/Novian)
Capres dan Cawapres nomor urut 01 Jokowi - Maruf Amin. (Suara.com/Novian)

"Ya nanti kita persiapan persiapan apa yang harus dilakukan, kan masih lama," sambungnya.

Saat disinggung ihwal tim transisi dalam pemerintahan kekinian dan pemerintahan mendatang, Maruf mengaku tak menyiapkan tim tersebut.

"Saya kira enggak ada tim transisi. Kalau presiden ada transisi," tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI