Balas Andi Arief, Ferdinand: Demokrat Kemungkinan Jadi Partai Minoritas

Senin, 01 Juli 2019 | 13:04 WIB
Balas Andi Arief, Ferdinand: Demokrat Kemungkinan Jadi Partai Minoritas
Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, Ferdinand Hutahaean. (Suara.com/Muhammad Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Divisi Komunikasi dan Hukum Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean menanggapi pernyataan politikus Demokrat Andi Arief soal akan adanya partai minoritas dalam pemerintahan Jokowi - Maruf Amin lima tahun mendatang. Siapa partai itu? Andi Arief tak jelas menyebutkan.

Meski Andi Arief tak menyebut partai mana saja yang diperkitakan menjadi minoritas. Namun dalam cuitannya di akun Twitter pribadi @FerdinandHaean2, Ferdinand menyebut bahwa Demokrat bisa menjadi salah satunya.

"Demokrat juga sangat mungkin menjadi bagian dari minoritas itu, menjadi penyeimbang diluar pemerintah," tulis Ferdinand seperti dikutip Suara.com, Senin (1/7/2019).

Sebelumnya, Andi Arief mengatakan bahwa di pemerintahan periode kedua Joko Widodo akan ada dua partai yang menjadi minoritas. Meski begitu, ia tak menyebut gamblang partai mana saja yang menjadi minoritas.

Baca Juga: PAN dan PKS Belum Bersikap, Gerindra Jadi Partai Oposisi Sendirian?

Andi mengatakan, dua partai tersebut menjadi minoritas lantaran sikapnya yang memilih untuk menjadi oposisi dalam pemerintahan Jokowi - Maruf Amin lima tahun ke depan. Namun dua partai dirasa tidak terlalu kuat untuk menjadi oposisi.

"Oposisi itu menakutkan bukan soal bisa mengkritik apalagi ditambah embel-embel konstruktif, Kemampuan menjatuhkan pemerintah yang menakutkan dari oposisi. Kalau hanya dua partai di luar pemerintah, itu bukan oposisi. Sering disebut minoritas di parlemen," tulis Andi Arief di akun Twitter @AndiArief__ seperti dikutip Suara.com, Minggu (30/6/2019).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI