Suara.com - Kawasan Patung Kuda di Jalan Medan Merdeka Barat dari silang Monumen Nasional (Monas) hingga menuju Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata berubah jadi seperti pasar. Pedagang banyak berjualan di sana.
Di kawasan Patung Kuda ada aksi demonstrasi sidang putusan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU). Beragam pedagang makanan dan minuman menjajakan dagangannya, berharap tuah dari para pendemo.
Puluhan pedagang memenuhi jalan baik dari arah perkantoran kementerian hingga ruas jalan Medan Merdeka Barat Monas.
Berkah unjuk rasa ini dirasakan oleh Sudini (40) dan Heri Suhaeri, pedagang ketoprak dan siomay. Mereka mampu meraup untung dua hingga tiga kali lipat dengan adanya aksi ini.
Baca Juga: 30 Teroris Masuk Jakarta Jelang Sidang MK, Perintah Menhan: Selesaikan!
"Setengah hari udah dapet 400 ribu. Alhamdulillah mas biasanya paling 150-an ribu kalau setengah hari," ujar Sudini.
Biasanya Sudini berdagang di sekitar Monas pada malam hari, berhubung ada aksi di Patung Kuda ia berjualan lebih awal untuk mendapat untung.
"Seporsi 15.000 naikin 3.000 kalau rame gini," ujarnya.
Begitu pula dengan Heri, bahkan ia telah kembali lagi ke rumah untuk membawa bahan dagangannya, karena saat pada pagi sudah habis dibeli.
"Ini jualan kedua saya, tadi habis terus bawa lagi siomay ke rumah," kata dia.
Baca Juga: Menhan Klaim Negara Aman Setelah MK Umumkan Hasil Gugatan Prabowo
Keuntungan berlimpah itu dirasakan pula oleh Asep dan Suwarno, pedagang kopi keliling yang biasa mangkal di sekitar Monas.