Suara.com - Publik Filipina tengah marak membicarakan sejumlah foto viral, yang merekam aksi heroik ayah dan ibu dari kalangan kaum miskin kepada anaknya yang ingin bersekolah demi mengubah nasib mereka.
Dalam foto itu, tampak sang ayah dan ibu memasukkan anaknya ke dalam plastik besar dan menariknya menyeberangi sungai.
Seperti dikutip dari laman daring Philippine News, Selasa (25/6/2019), hal itu dilakukan agar sang anak yang memagai seragam sekolah tak kebasahan saat harus menyeberangi sungai berarus deras untuk ke sekolah.
“Orang tua biasanya melakukan apa saja untuk anak mereka meskipun mengorbankan kebahagiaan dan ambisi mereka sendiri dalam hidup. Cinta orang tua kepada anak-anak mereka benar-benar tidak terukur dan tanpa syarat memberikan yang terbaik hanya untuk memenuhi kebutuhan kita,” tulis Philippine News.
Baca Juga: Satu Grup dengan Filipina dan Korsel, Indonesia Tergabung di Grup Neraka?
Laman daring itu mengungkapkan, foto-foto itu marak diperbincangkan publik Filipina setelah viral karena diunggah ke halaman Facebook Ginalingan Eh.
Inilah tulisan selengkapnya dalam laman Facebook tersebut:
”Saya benar-benar merasa sangat menyesal dan meminta maaf kepada Anda semua kalau foto ini mengganggu. Tapi, semoga mereka dapat ditemukan dan segera dibantu oleh pemerintah.”
Baca Juga: Pernah Dihujat, Ini Pesona Ratu Kecantikan Muslim Pertama dari Filipina