Anies Baswedan: Ada Gagasan Mendalam di Balik Wajah Baru Jakarta

Sabtu, 22 Juni 2019 | 23:18 WIB
Anies Baswedan: Ada Gagasan Mendalam di Balik Wajah Baru Jakarta
Gubernur Anies Baswedan menyapa warga yang merayakan HUT Kota Jakarta ke-492 di Bundaran HI dari atas panggung yang disiarkan melalui layar lebar. [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anies : Ada Gagasan Mendalam di Balik Wajah Baru Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut "Wajah Baru Jakarta", bukan hanya slogan bak barang baru, melainkan ada gagasan di baliknya.

Ia pun mencontohkan keberadaan kereta MRT yang beroperasi di Jakarta, ada ide untuk membuat interaksi antar warga.

"Bila anda menyaksikan bangunan MRT, bila anda menyaksikan integrasi transportasi, maka di belakangnya adalah gagasan untuk membuat lebih banyak interaksi antar warga," ujar Anies dalam sambutan pada nalam puncak HUT DKI Jakarta di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Jumat (22/6/2019) malam.

Baca Juga: Warga Duren Sawit Ini Kehilangan Dompet Saat Nikmati Perayaan HUT Jakarta

Anies juga mengatakan jika warga menyaksikan trotoar yang lebih luas, trotoar yang ramah pada semua, di belakangnya ada gagasan untuk membuat fasilitas publik yang setara bagi semuanya. Siapa saja kata dia dapat kesempatan yang sama.

"Bila anda menyaksikan taman-taman yang muncul di Jakarta. Jangan membayangkan sekadar bangunan fisik. Tapi di belakang itu ada gagasan tentang menjadikan taman-taman sebagai tempat retensi air, tempat untuk berekspresi. Mengapa? Karena taman-taman itu dibangun bersama dengan masyarakat, bukan pemerintah sendiri. Gagasannya lewat masyarakat kok," tutur dia.

"Bila anda menyaksikan dinding-dinding yang bergambar mural. Jangan membayangkan itu sekadar membangun dinding bermural. Tapi bayangkan, ini soal fasilitasi warga dalam membangun kota, di dalam menghias kota. Dan di balik itu ada pesan penting, bahwa kota ini bukan dibangun oleh pemerintah saja, kota ini dibangun oleh seluruh unsur masyarakat yang ada di kota ini," sambungnya.

Warga Ibu Kota memadati Bundaran HI merayakan HUT Jakarta ke-492 pada Sabtu (22/6/2019). [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]
Warga Ibu Kota memadati Bundaran HI merayakan HUT Jakarta ke-492 pada Sabtu (22/6/2019). [Suara.com/Ummi Hadyah Saleh]

Tak hanya itu, Anies menyebut pesan penting dari "Wajah Baru Jakarta" tidak hanya melihat bangunan fisiknya yang nampak, namun ada gagasan di baliknya.

"Jangan hanya melihat bangunan fisiknya yang nampak. Tapi di balik itu semua, ada gagasan, ada pesan penting, dan ada tujuan yang hendak dicapai. Bukan sekadar membangun fisiknya, tapi mengubah cara berpikirnya, paradigmanya, cara bekerjanya, sekaligus juga pola interaksinya," ucap dia.

Baca Juga: Masyarakat Ibu Kota Tumpah Ruah di Bundaran HI Rayakan HUT Jakarta

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu pun mengajak warga untuk memperlakukan Jakarta sebagai kanvas untuk semua serta berpartisipasi.

"Kami mengundang kepada seluruh warga. Mari lukis kanvas yang hari ini terbuka untuk seluruh warga Jakarta, yaitu kanvas Ibukota untuk tampil lebih indah, tampil lebih ramah, tampil lebih lestari kepad semuanya," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI