Jokowi Ulang Tahun Ditagih Nasib Kasus Teror Novel Baswedan

Jum'at, 21 Juni 2019 | 12:06 WIB
Jokowi Ulang Tahun Ditagih Nasib Kasus Teror Novel Baswedan
Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan usai diperiksa oleh penyidik Polda Metro Jaya di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (20/6). [Suara.com/Arief Hermawan P]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Wadah Pegawai KPK, Yudi Purnomo Harahap mengucapkan selamat ulang tahun kepada Presiden RI Joko Widodo dengan usia ke-58 yang tepat jautuh pada, Jumat (21/6/2019).

"Pegawai KPK mendoakan agar Pak Jokowi selalu diberikan rahmat kesehatan dan dilindungi oleh Allah SWT dalam menjalankan tugas sehari hari sebagai Presiden RI," kata Yudi melalui keterangan tertulis kepada wartawan, Jumat (21/6/2019).

Yudi menambahkan wadah pegawai KPK juga berharap agar Presiden terus teguh dalam perjuangan dan komitmennya untuk menciptakan Indonesia yang bebas korupsi.

"Ini agar tidak ada lagi uang rakyat yang diambil koruptor dan rakyat menjadi lebih sejahtera," ujar Yudi

Baca Juga: Diperiksa Penyidik, Novel Baswedan Disodorkan Satu Nama Anggota Polri

Tepat dihari ulang tahun Jokowi, Yudi terus mengingatkan dan menyampaikan bahwa yang pertama pentingnya perlindungan kepada KPK dengan cara mengungkap pelaku teror-teror terhadap pimpinan dan pegawai KPK.

"Yang terjadi selama ini, dimana salah satu teror yaitu kasus penyiraman Air keras terhadap penyidik KPK Novel Baswedan telah melewati 800 hari lebih," kata Yudi

Kedua, Yudi pun berharap presiden Jokowi juga memperhatikan pansel KPK dalam menentukan Capim KPK Jilid V, agar dapat memilih pimpinan yang berani dan berintegritas dengan rekam jejak yang juga cukup mumpuni.

"Sehingga ketika nanti memimpin KPK bisa memberantas korupsi secara maksimal untuk membantu mewujudkan pemerintahan yang bersih dari korupsi," tutup Yudi.

Baca Juga: Novel Baswedan Akan Diperika Polri di KPK, Tim Advokasi Siap Dampingi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI