Suara.com - Jumat 21 Juni 2019 hari ini, menjadi hari spesial bagi Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Tepat di hari Jumat ini, mantan Gubernur DKI Jakarta itu berulang tahun ke-58.
Presiden ke-7 Republik Indonesia itu terlahir dari dari pasangan Noto Mihardjo dan Sudjatmi yang lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada 21 Juni 1961.
Berbagai ucapan selamat ulang tahun pun menggema di media sosial. Bahkan tagar #HBDJokowi menjadi trending topic di laman Twitter.
Ucapan selamat ulang tahun untuk Jokowi mengalir dari berbagai tokoh, musisi hingga akun Twitter biasa.
Baca Juga: Moeldoko: BPN Bikin Opini Kecurangan Jokowi dari Sebelum Pemilu
"Selamat berulang tahun Pak @jokowi," cuit komposer Addie MS di Twitter.
"Selamat ulang tahun Bapak Presiden @jokowi ke 58. Semoga selalu sehat, panjang umur dan diberi kesabaran, kesuksesan serta kekuatan lahir batin dalam mengemban amanah tugas berat membawa Indonesia berdaulat," cuit Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di Twitter.
"Selamat hari lahir Bapak Presiden, semoga selalu diberikan kesehatan dan umur panjang agar kami terus mendapatkan kebahagiaan di bawah pimpinanmu. Aamiin," tulis akun Ichal.
Ucapan selamat juga datang dari mantan aktivis dan pengamat politik Fadjroel Rachman yang kini menjabat sebagai Komisaris Utama PT Adhi Karya (Persero) Tbk di akun Twitternya.
"21 Juni LAHIR Presiden Republik Indonesia ke-7 Pak @jokowi Selamat Ulang Tahun Pak Jokowi ke-58! Panjang umur & jangan pernah lelah menjaga Pancasila, Merah Putih dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Serta Al Fatihah #BungKarno wafat 21 Juni 1970 ~ FR," cuit Fadjroel.
Baca Juga: Disebut Jadi Saksi Ahli Kubu Jokowi, Eddy Hiariej adalah Saksi Kasus Ahok
Memasuk Juni 2019 ini, menjadi tahun kelima bagi Jokowi sebagai Presiden RI sejak dilantik sebagai Presiden pada 2014 lalu.