Suara.com - Nama Wakil Ketua Korbid Pratama DPP Golkar Bambang Soesatyo atau Bamsoet diajukan sebagai Ketua Umum Golkar menggantikan Airlangga Hartarto. Bamsoet mengaku baru mendengar namanya digadang-gadang untuk menjadi pemimpin partai berlambang pohon beringin tersebut.
Barisan Pemuda Partai Golkar (BPPG) yang sebelumnya meminta usulan tersebut karena menilai prestasi Golkar merosot pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019. Meskipun baru mendengar, namun Bamsoet memberikan apresiasinya dengan adanya dukungan itu.
"Saya baru dengar. Saya berterima kasih ini saya menganggap ini aspirasi dari pada Golkar," kata Bamsoet di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senin (17/6/2019).
Meskipun memberikan apresiasi, Bamsoet mengaku belum terpikir untuk mengisi kursi pimpinan DPP Golkar. Kini ia masih berkonsentrasi dengan pekerjaannya sebagai ketua DPR hingga akhir jabatannya pada September.
Baca Juga: Golkar: Tak Perlu Ada Pengerah Massa di MK, Cukup Kuasa Hukum!
Alih-alih memikiran untuk menjadi ketua umum DPP Golkar, Bamsoet malah mendorong generasi muda untuk maju mencalonkan diri sebagai calon ketum selanjutnya.
"Dengan ramainya bursa caketum ini maka publik akan melihat bahwa kaderisasi di Golkar berjalan dengan baik. Saya sendiri belum bisa memastikan karena banyak pertimbangan," pungkasnya.