Suara.com - Pemprov DKI Jakarta Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbub) DKI mengakui tak melakukan pengawasan kepada semua wahana permainan di Arena Jakarta Fair Kemayoran, Jakarta Pusat. Padahal acara tahunan itu sudah digelar selama 23 hari.
Wakil Kepala Disparbud DKI Jakarta Asiantoro mengatakan, kejadian ambruknya wahana komidi putar di arena Jakarta Fair Kemayoran sudah menjadi pengawasan pihak pengelola Jakarta International Expo.
"Sebelum ada kejadian ini sih enggak ada pengawasan, kan itu dari penyelenggara Jiexpo langsung," kata Asiantoro saat dikonfirmasi.
Asiantoro tak menampik bahwa wahana permainan yang ada di Jakarta Fair memang kerap lolos dari pengawasan pemerintah.
Baca Juga: Pengelola Jakarta Fair Sesalkan Video Komidi Putar Ambruk Viral di Medsos
Namun dia mengatakan pihaknya tak berhak melakukan pengawasan. Lantaran izin untuk mendirikan wahana ini bukan dari pihak Disparbub.
Izin itu kata dia diberikan oleh Dinas Penaman Modal dan Lelayan Terpadu Satu Pintu DKI Jakarta (DPMPTSP).
"Kalau kita memang untuk detailnya gak dapat, semua izinnya kan ada di PTSP. Jadi engak sampai ke sana (pengawasan), ya ini Kurang kontrol saja," katanya.
Meski demikian, pihak Disparbud DKI mengaku tetap menegur pihak JiExpo atas kejadian ambruknya komidi putar di Jakarta Fair.
"Bukan berarti masa bodoh, artinya kita memantau gitu kan. Kita panggil outsorchingnya, jadi pemiliknya. Nah ini izinnya dari PTSP kan, bukan dari kita, ya kita turut prihatin saja, paling tidak kita lihat juga kelayakannya, gitu. Karena yang beri rekomendasi dari PTSP sebenarnya, ya pihak PRJ-nya, kayak tenant-tenant dari dia langsung," pungkasnya.
Baca Juga: Ini Kronologi Komidi Putar di Jakarta Fair Ambruk Versi Pengelola
Diketahui, empat orang pengguna wahana Komidi Putar yang ambruk pada Senin (10/6/2019) malam mengalami luka ringan dan langsung diberi pertolongan pertama oleh petugas medis di lapangan hingga dibawa ke rumah sakit untuk pengobatan lebih lanjut.
Pengelola Jakarta Fair, Ralph Scheunemman juga menjamin seluruh biaya pengobatan sudah ditanggung pihak Jakarta Fair dan seluruh korban sudah dipulangkan.