Kuota Penuh, 5.000 Orang Ikut Uji Publik LRT Jakarta Hari Ini

Selasa, 11 Juni 2019 | 10:23 WIB
Kuota Penuh, 5.000 Orang Ikut Uji Publik LRT Jakarta Hari Ini
Uji publik LRT Jakarta. (Suara.com/Stephanus Aranditio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT LRT Jakarta mulai melakukan uji publik kereta Lintas Raya Terpadu (LRT) Jakarta mulai Selasa (11/6/2019) hari ini. Uji publik ini bisa dinikmati masyarakat secara gratis selama 11 hari atau sampai Jumat (21/6/2019) dengan rute Kelapa Gading - Velodrome.

Corporate Communication Manager PT LRT Jakarta, Melisa Suciati mengatakan, waktu uji coba publik akan sama dengan waktu operasional penuh yakni mulai pukul 05.30 hingga 23.00 WIB.

"Waktu operasi kereta mulai pukul 5.30 WIB sampai dengan 23.00 WIB dan selang waktu antar kereta (headway) 10 menit," kata Melisa di Stasiun LRT Boulevard Utara, Kelapa Gading, Selasa (11/6/2019).

Melisa mengklaim masyarakat yang sudah mendaftarkan diri untuk ikut uji coba publik pada hari ini sudah penuh yakni 5.000 orang.

Baca Juga: Ketiga Kalinya, LRT Jakarta Buka Kembali Pendaftaran Uji Coba Publik

Fasilitas mulai dari eskalator, lift, toilet, hingga musala juga sudah bisa digunakan penumpang hari ini.

"Hari ini kita sudah full 5.000 orang peserta yang sudah terverifikasi emailnya dan sudah mendapatkan e-tiket, semua fasilitas juga sudah bisa digunakan," jelasnya.

Selama uji coba publik, PT. LRT menyiapkan 6 kereta untuk menempuh jarak 5,8 kilometer, satu kereta yang terdiri dari dua gerbong itu bisa mengangkut sekitar 270 penumpang duduk dan berdiri.

"Train set yang akan digunakan 6 train set, dari total 8 train set yang sudah teruji, kapasitasnya satu train set bisa mengangkut 270 penumpang," imbuh Melisa.

Bagi calon penumpang bisa mencoba kereta LRT rute Kelapa Gading-Velodrome dengan jarak tempuh 5,8 km dengan mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui website bit.ly/UjiPublikLRTJ.

Baca Juga: LRT Jakarta Masih Mandek, Ini Kumpulan Masalah yang Masih Diurus Anies

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI