Sistem One Way di Tol Cikampek Berlangsung Selama 2 Jam

Sabtu, 08 Juni 2019 | 23:14 WIB
Sistem One Way di Tol Cikampek Berlangsung Selama 2 Jam
Sejumlah kendaraan melintasi jalur pantura Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Kamis (30/5/2019). [ANTARA FOTO/Dedhez Anggara].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kakorlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri menyampaikan segera melakukan sistem satu arah (one way) untuk arah Jakarta mulai pukul 20:30 WIB.

"One way akan diberlakukan dari Gate Cikampek Utama sampai dengan Cikarang Utama mulai pukul 20:30 selama 2 jam," ujar Kakorlantas Polri, dalam keterangannya yamg diterima Suara.com.

Selain itu, Kakorlantas menambahkan, sistem satu arah juga akan diberlakukan dari KM 439 (Ungaran) mengarah Semarang sampai KM 414 Kalikangkung. Hal ini dilakukain mengingat arus yang datang dari Colomadu Kartasura dan Ngemplak Solo cukup deras.

"Jadi sistem satu arah saat ini mulai KM 439 sampai KM 29," terangnya.

Sebelumnya PT Jasa Marga juga membenarkan bila akan diadakan sistem satu arah untuk memgantisipasi arus balik. Sistem satu arah atau one way di ruas Tol Jakarta – Cikampek, tepatnya mulai dari KM 70 hingga ruas tol Cikarang Barat akibat kendaraan menuju Jakarta yang terpantau padat sejak Sabtu (8/6/2019) sore.

Baca Juga: Sistem Buka Tutup Diberlakukan di Rest Area Tol Cikampek Menuju Jakarta

Petugas Informasi dan Komunikasi Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Jupri Suryanto, saat ditemui di Senkom Jalan Tol Jakarta – Cikampek, membenarkan adanya perintah pemberlakuan satu pada Sabtu malam ini.

"Akan diberlakukan satu arah dari Gerbang Tol Cikampek sampai Cikarang Barat," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI