Pencuri Gasak Kotak Amal Masjid saat Suasana Lebaran, Tapi Kecele

Reza Gunadha Suara.Com
Sabtu, 08 Juni 2019 | 19:54 WIB
Pencuri Gasak Kotak Amal Masjid saat Suasana Lebaran, Tapi Kecele
Ilustrasi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Idul Fitri ternyata tak menghentikan niat pencuri untuk menggondol unit kotak amal Masjid Al Jannah, di Jalan Citra, Kelurahan Sei Jang, Kecamatan Bukit Bestari, Tanjungpinang, Kepri.

Kotak amal milik jemaah di masjid tersebut, raib dicuri pada hari Jumat (7/6) dini hari.

"Jumat pagi, kami lihat bagian atas kotak amal itu sudah rusak. Sepertinya dicungkil pelaku dengan menggunakan peralatan tertentu, untuk mengambil uang di dalamnya," kata Ketua Masjid Al Jannah, Rumzi, Sabtu (8/6/2019) seperti diberitakan Antara.

Menurut Rumzi, uang yang ada di dalam kotak tersebut tidak banyak, hanya sekitar Rp 20 ribu dan semuanya diambil oleh pelaku.

Baca Juga: Sebelum Curi Kotak Amal Masjid, Lima Pelaku Sempat Makan Takjil

"Sengaja kami sisakan Rp 20 ribu. Karena seluruh isi di dalamnya sudah diambil pengurus masjid sejak tiga hari yang lalu," ucapnya.

Kejadian ini, lanjutnya, tidak dilaporkan kepada aparat kepolisian setempat. Dengan alasan kerugian yang dialami tidak begitu besar.

"Ini yang kedua kalinya terjadi. Sekitar dua tahun lalu, kotak amal di sini juga pernah dibobol,” tuturnya.

Dia katakan, sampai saat ini pihak pengurus masjdi belum mengetahui identitas pelaku. Sebab, saat kejadian tak ada petugas maupun penjaga yang melihat aksi pencuri.

Pihaknya akan meningkatkan pengawasan maupun fasilitas Masjid Al Jannah ke depannya, agar peristiwa ini tidak terjadi lagi di kemudian hari.

Baca Juga: Minta Bantuan Polisi, Kades Bekuk Empat Maling Kotak Amal Masjid

"Rencananya kami akan pasang CCTV dan memasang teralis besi di lantai 2 masjid," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI