Suara.com - Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie (Ibas) Baskoro Yudhoyono masih terus merasakan duka yang mendalam sesusai ditinggal pergi ibundanya, Ani Yudhoyono yang akrab disapa Memo. Meski begitu, kedua putra kandung Susilo Bambang Yudhoyono itu sudah ikhlas melepas kepergian Ani.
Hatta Rajasa selaku besan SBY mengatakan, saat ini, baik AHY dan Ibas masih berada di Cikeas untuk mendampingi SBY yang juga masih merasakan kesedihan.
"Ini kan kehilangan ibu kandung, itu berat sekali, sangat berat. Jadi orang yang sudah merasakan kehilangan ibu kandung bisa bercerita bagaimana sulitnya kehilangan ibu," kata Hatta di Cikeas, Bogor, Senin (3/6/2019).
"Itu yang dirasakan Mas Ibas dan AHY. Mereka ikhlas melepas ibunya. Tapi tetap saja rasa duka itu dalam," sambungnya.
Baca Juga: Prajurit Mantan Rekan AHY Ikut Tahlilan Ani Yudhoyono di Cikeas
Sebelumnya, Hatta mengungkapkan bahwa SBY juga masih dirundung duka dan bersedih atas kepergian Ani.
Ia berujar, tidak mudah bagi SBY saat ditinggal oleh istri yang telah mendampingi dirinya selama 46 tahun. Oleh karena itu, keluarga dan sahabat akan terus mendampingi guna menghibur SBY.
"Bagaimanapun juga Pak SBY manusia biasa yang didampingi istri 46 tahun. Tentu kehilangan sangat, sangat merasa kehilangan. Jadi itu lah tugas, sahabat, teman, apalagi saya bagian dari keluarga. Tentu kita hibur Pak SBY untuk beliau bisa move on," kata Hatta di kediaman SBY di Cikeas, Bogor, Senin (3/6/2019).
Baca Juga: Pidato Lengkap AHY di Pemakaman Ani Yudhoyono di TMP Kalibata