Kenangan Ani Yudhoyono Menyamar Jadi Rakyat Biasa di Malioboro

Senin, 03 Juni 2019 | 18:21 WIB
Kenangan Ani Yudhoyono Menyamar Jadi Rakyat Biasa di Malioboro
Pemakaman Ani Yudhoyono. (Suara.com/Muhaimin)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Seperti Bu Ani," kata warga. Seketika para pengunjung lainnya langsung memandang ke arah Ani Yudhoyono dan Aliya Rajasa.

Ani Yudhoyono langsung menarik tangan Aliya Rajasa berusaha menghindari warga agar penyamaran tak terbongkar.

Sekretaris pribadi Ani Yudhoyono dan Paspampres yang berada tak jauh dari Ani Yudhoyono langsung mengikuti.

Setibanya di Pasar Beringharjo, Ani Yudhoyono tertarik untuk masuk ke salah satu toko kain batik.

Baca Juga: SBY Terima Kasih ke Wartawan yang Meliput Kepergian Ani Yudhoyono

Awalnya, Ani Yudhoyono merasa lega lantaran penyamarannya masih berjalan mulus, namun tiba-tiba terdengar suara dari pengeras suara yang menyebut namanya.

"Selamat datang di Beringharjo Ibu kami tercinta, Ibu Ani Bambang Yudhoyono...! Kami ucapkan selamat berbelanja," demikian suara dari pengeras suara di Pasar Beringharjo.

Ani Yudhoyono terkejut bukan main. Sontak para pengunjung menyemut mendekatinya. Beruntung tak terjadi hal yang tak diinginkan.

Ani Yudhoyono masih berusaha untuk bersikap rileks agar kegiatan berbelanja tetap berjalan. Ia dan Aliya Rajasa melanjutkan belanja kain batik tenun Troso untuk dijadikan sebagai oleh-oleh.

Baca Juga: Pernah Mau Jenguk Ani Yudhoyono Tapi Urung, Prabowo Minta Maaf ke SBY

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI