Sambil Salami Masyarakat yang Ucapkan Duka, SBY dan Ibas Tak Kuasa Menangis

Minggu, 02 Juni 2019 | 16:55 WIB
Sambil Salami Masyarakat yang Ucapkan Duka, SBY dan Ibas Tak Kuasa Menangis
Presiden Keenam Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono bertemu dengan warga saat akan meninggalkan TMP Kalibata, Jakarta, Minggu (2/6/2019). [Suara.com/Novian Ardiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak kuasa menahan haru usai meninggalkan makam Ani Yudhoyono dan berjalan menuju keluar Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata, Jakarta. Tangis SBY Seketika pecah saat masyarakat menyalami dirinya.

Pantauan Suara.com, SBY sempat menyalami masyarakat yang ingin menyampaikan ucapan duka secara langsung terhadap dirinya. Secara sabar, SBY meladeni mereka satu per satu.

"Pak SBY yang tabah ya pak, yang sabar," kata seorang masyarakat yang menyalaminya, Minggu (2/6/2019).

Di antara masyarakat tersebut juga ada beberapa tokoh yang turut menyalami dan mengucapkan bela sungkawa atas meninggalnya Ani Yudhoyono. Namun di saat yang bersamaan, SBY terus meneteskan air mata mendengar ucapan dari masyarakat. Di belakang SBY juga tampak Eddie Baskoro Yudhoyono atau Ibas yang ikut mendampingi.

Baca Juga: Fakta di Balik Makam Ani Yudhoyono, Digali 8 Orang Selama 3 Jam

Sesampainya di gerbang utama TMPNU Kalibata, SBY dan Ibas membalikan diri dengan menghadap ke arah pemakaman. Pada saat itu, SBY bersama putranya tersebut melakukan penghormatan terakhir untuk sang istri, Ani Yudhoyono.

Untuk diketahui, Ani Yudhoyono meninggal dunia dalam perawatan di National University Hospital pada Sabtu (1/6/2019) siang. Ani Yudhoyono meninggal saat menjalani perawatan sakit kanker darah di NUH, Singapura.

Hari ini jenazah Ani Yudhoyono dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI