Penyambutan Jenazah Ani Yudhoyono Tengah Dipersiapkan di Cikeas

Sabtu, 01 Juni 2019 | 15:09 WIB
Penyambutan Jenazah Ani Yudhoyono Tengah Dipersiapkan di Cikeas
Persiapan penyambutan Ani Yudhoyono [Suara.com/Arga]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyambutan Jenazah Ani Yudhoyono Tengah Dipersiapkan di Cikeas

Mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono itu baru saja meninggal dunia hari ini, Sabtu (1/6/2019) pukul 11.50 waktu Singapura, setelah hampir empat bulan berperang melawan kanker darah atau leukemia.

Pantauan Suara.com di kediaman Susilo Bambang Yudhoyono di Komplek Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat telah dipadati sejumlah awak media yang meliput. Tak ketinggalan, bendera kuning juga telah terpasang di depan komplek.

Politikus Demokrat, Ferdinand Hutahaean mengatakan saat ini di kediaman SBY tengah dipersiapkan untuk menyambut mendiang Ani Yudhoyono.

Baca Juga: Potret Ani Yudhoyono Setelah Dinyatakan Meninggal Dunia

Rencananya, jasad ibu dari Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono tersebut akan diterbangkan dari Singapura esok hari.

Persiapan penyambutan Ani Yudhoyono [Suara.com/Arga]
Persiapan penyambutan Ani Yudhoyono [Suara.com/Arga]

"Di sini, di kediaman Pak SBY di Cikeas menyampaikan, bahwa saat ini kita sedang mempersiapkan kehadiran jasat ibunda kami Ibunda Ani besok yang akan diterbangkan dari Singapura menuju Jakarta," ujar Ferdinand di lokasi, Sabtu (31/5/2019).

"Kondisinya sekarang kita akan mempersiapakn semua apa yang perlu dan penting kita persiapakan dalam menyambut jenazah ibunda kami besok," tambahnya.

Ferdiand menambahkan, jenazah Ani Yudhoyono akan disemayamkan di pendopo. Nantinya bagi warga yang akan melayat akan dipersilahkan.

"Besok jenazah akan disemayamkan di Pendopo, tamu besok akan kita persilakan untuk melayat yang akan hadir," jelasnya.

Baca Juga: Ini 6 Foto Bertema Sepak Bola Karya Ani Yudhoyono

Seperti diketahui, Istri Presiden ke-6 RI SBY tersebut meninggal setelah sudah berjuang untuk melawan penyakitnya, kanker darah.

REKOMENDASI

TERKINI