Suara.com - Pengamanan di Terminal Kalideres ditingkatkan selama arus mudik Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah. Peningkatkan pengamanan dilakukan dengam menyiagakan ratusan personel gabungan hingga menambah kamera pemantau atau CCTV di sekitar area terminal.
Kepala Terminal Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Kalideres, Revi Zulkarnaen mengatakan, pihaknya memasang CCTV di 32 titik guna memantau pergerakan pemudik. CCTV juga berfungsi untuk mencegah adanya tindak kejahatan.
Selain itu personel gabungan dari TNI - Polri, Dinas Perhubungan, dan tim medis dari Sudin Kesehatan Jakarta Barat turut diterjunkan guna melancarkan dan memberi pelayanan kepada pemudik selama di Terminal Kalideres.
"Total ada 300 orang, sebagian ada yang shift-nya. Untuk CCTV ada di 32 titik di (area) antar kota sebagian di dalam kota," kata Revi di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, Jumat (32/5/2019).
Baca Juga: Belum Ideal, Pemudik Akan Diarahkan ke Luar Tol Jika Rest Area Penuh
Ruang pemantau CCTV sendiri berada di dalam ruangan milik Revi. Sehingga dia bisa ikut memantau situasi dan kondisi secara langsung yang ada di Terminal Kalideres.
Pantauan Suara.com, kamera pemantau sudah terpasang mulai dari gerbang masuk Terminal Kalideres yang berada di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat. Di jalan itu pula kendaraan yang ingin mengarah ke arah Pesing terlihat mengalami kemacetan.
Untuk puncak arus mudik di Terminal Kalideres diperkirakan baru akan terjadi pada besok atau H-4 lebaran 2019.
Revi mengatakan, hari libur pekerja yang baru jatuh mulai besok menjadi salah satu faktor puncak arus mudik akan terjadi Sabtu (1/6/2019).
"Jadi kalau terminal kalideres sendiri itu prediksi besok hari ya pada H-4. Karena kan sawatasudah ada yang libur hari ini, besok hari terakhir kerja kan. Menurut saya besok puncak arus mudik lebaran 2019," kata Revi.
Baca Juga: Layani Kesehatan Hingga Cukur Rambut, Ini Daftar Posko Mudik Dompet Dhuafa