Suara.com - Lembaga Dompet Dhuafa memberikan pelayanan medis gratis kepada jurnalis yang mengalami luka-luka saat meliput aksi demonstrasi 22 Mei 2019, di Jakarta.
Public Relation Dompet Dhuafa, Bani seperti dilansir Antara menyampaikan pelayanan medis yang diberikan yakni untuk kondisi darurat maupun luka-luka terhadap para jurnalis.
"Pelayanan ini diutamakan untuk jurnalis dan masyarakat yang terkena dampak aksi. Kami siap membantu dengan fasilitas yang tersedia seperti obat-obatan, oksigen dan air mineral," kata Bani di Jakarta, Rabu (22/5/2019).
Berikut titik lokasi tim Dompet Dhuafa yang memberikan layanan kesehatan.
Baca Juga: Tetap Bertugas, Aksi Petugas Oranye Saat Rusuh Demo Bawaslu Ini Bikin Salut
1. Team Alfa
Posisi : Gedung DPR
Armada : LKC Banten Nissan Evalia B 2877 SBM
Koordinator : EKA/DMC 087771665816
2. Bravo
Posisi : Tanah abang
Armada : Nissan Evalia B 1059 WIX
Koordinator : Iccan/DMC 087808890809 / 08119190809
3. Charlie
Posisi : Bawaslu/seputaran menara Thamrin
Armada : Luxio B 7278 XQ
Koordinator : Yamin 082113353641
4. Delta
Posisi : KPU depan Graha Mandiri
Armada : Luxio B 1607 SIX
Koordinator : Hendi 081287859991
5. Echo
Posisi : Mobile
Armada : Ambulance RST F 9942 F4
Koordinator : Sanadi 08561875098
Baca Juga: Jaga Aksi 22 Mei di Bawaslu, Prajurit TNI Langsung Duduk Zikir dan Salawat