Sebelumnya, massa aksi dipukul mudur aparat keamanan sekira pukul 11.00 WIB di Jalan Jati Baru Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2019). Massa yang berada di fly over berlarian. Mereka berteriak untuk menyerang pihak kepolisian.
"Maju," teriak massa yang membuat kerusuhan di Jalan Jatibaru, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2019).
Selain itu, polisi melontarkan gas air mata yang diarahkan ke para massa tersebut. Terlihat juga para pasukan TNI yang tengah berjaga-jaga untuk memback up pihak kepolisian.