Baliho Prabowo Jadi Presiden Terpampang di Menteng Jakarta Pusat

Kamis, 16 Mei 2019 | 13:21 WIB
Baliho Prabowo Jadi Presiden Terpampang di Menteng Jakarta Pusat
Baliho ucapan selamat atas terpilihnya Prabowo Subianto - Sandiaga Uno sebagai presiden dan wakil presiden 2019-2024 terpampang di persimpangan Jalan Minangkabau - Jalan Sultan Agung, Jakarta.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kasubbag Humas Polres Metropolitan Bekasi Kota Ajun Komisaris Erna Ruswing Andari mengatakan, sudah enam baliho yang diturunkan petugas gabungan.

Titik baliho yang diturunkan berada di Jalan Sultan Agung KM 27 (depan PT Denyo), Jalan Agung (seberang Naga Swalayan) Pondok Ungu dan Jalan Sultan Agung (depan Masjid Darul Muslimin) yang semuanya berada di Kecamatan Medan Satria.

Selanjutnya, Jalan Raya Jatiwaringin (pertigaan apotik sejati) Pondok Gede, Jalan Raya Pondok Gede baliho Pondok Gede dan Jalan Raya Jatiwaringin (Pintu Keluar Tol Jatiwaringin) Pondok Gede.

"Baliho itu bertuliskan ucapan selamat atas terpilihnya pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02 untuk periode 2019-2024, dengan perolehan presentase suara," kata Erna kepada Suara.com.

Baca Juga: Marak Baliho Prabowo - Sandiaga, Bawaslu Depok: Bukan APK

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI