Suara.com - Pasangan Capres dan Cawapres Nomor Urut 01 Joko Widodo (Jokowi) - Maruf Amin meraih suara terbanyak di Provinsi Jawa Timur. Jokowi - Maruf Amin unggul dengan selisih suara sebanyak 7.790.421 dari pesaingnya Pasangan Nomor Urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.
Hal itu diketahui berdasar hasil rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara tingkat nasional Provinsi Jawa Timur yang telah disahkan Komisi Pemilihan Umum (KPU RI) pada Selasa (14/5/2019).
Dari hasil rekapitulasi penghitungan suara tingkat nasional, Pasangan Nomor Urut 01 Jokowi - Maruf Amin unggul telak di provinsi Jawa Timur dengan perolehan suara sebanyak 16.231.668.
Sedangkan, Pasangan Nomor Urut 02 Prabowo - Sandiaga Uno hanya mampu memperoleh suara sebesar 8.441.247. Terhitung selisih perolehan suara keduanya mencapai 7.790.421.
Baca Juga: Rekapitulasi Suara Tingkat Nasional, Jokowi dan Nasdem Kampiun di Sulteng
Berikut rincian rekapitulasi hasil penghitungan suara tingkat nasional Provinsi Jawa Timur;
Data perolehan suara Paslon Presiden
01 Jokowi - Maruf Amin : 16.231.668
02 Prabowo - Sandiaga Uno : 8.441.247
Jumlah suara sah : 24.672.915
Jumlah suara tidak sah : 838.326
Jumlah suara sah dan tidak sah: 25.511.241
Data Perolehan Suara Parpol
Baca Juga: BPN Prabowo Tak Teken Formulir DC1, KPU: Tidak Pengaruhi Rekapitulasi
PDIP: 4.381.486
PKB: 4.198.572
Gerindra: 2.560.009
Golkar: 2.255.954
PAN: 2.079.375
NasDem: 2.030.169
Demokrat: 1.824.792
PPP: 1.098.276
PKS: 862.840
Perindo: 413.593
PSI: 328.921
Berkarya: 327.817
Hanura: 247.329
PBB: 93.717
Garuda: 79.324
PKPI: 34.924