Suara.com - Sebuah surat imbauan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto - Sandiaga Uno beredar di aplikasi pesan Whatsapp. Isi dari surat itu, berbunyi seruan kepada seluruh relawan untuk memasang spanduk atau baliho bertuliskan ucapan selamat kepada Capres - Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.
Dalam surat itu tertulis BPN di bagian kop surat lengkap dengan logo Koalisi Indonesia Adil dan Makmur. Di bawah surat tersebut juga terdapat tanda tangan dari Ketua BPN Prabowo - Sandiaga, Djoko Santoso dan Sekretaris BPN Prabowo Sandiaga Hanafi Rais. Kemudian, dalam surat itu tertulis "Intruksi Badan Pemenangan Prabowo Sandi".
Suara.com berusaha menghubungi anggota BPN Prabowo - Sandiaga untuk mengonfirmasi dari surat yang sudah beredar luas itu.
Juru Bicara BPN Prabowo - Sandiaga, Dian Fatwa langsung membantah apabila surat itu resmi dikeluarkan oleh BPN Prabowo - Sandiaga.
Baca Juga: Geger, Suara Jokowi Membengkak 3 Ribu Lebih di KPU Lebak
"Itu palsu," kata Dian kepada Suara.com, Rabu (1/5/2019).
Merespons beredarnya surat palsu itu, Dian juga mengaku kubu Prabowo - Sandiaga Uno akan segera memberikan klarifikasi.
"Sedang dibuat klarifikasinya," tandasnya.
Berikut isi surat imbauan pemasangan baliho yang viral di kalangan awak media:
INTRUKSI BADAN PEMENANGAN PRABOWO SANDI
Baca Juga: Bachtiar Nasir: Ijtimak Ulama Redam Kekecewaan Umat karena Pilpres Curang
Kepada seluruh relawan Prabowo Sandi di intruksikan untuk memasang spanduk atau baliho ucapan selamat atas terpilihnya Prabowo Sandi sebagai Presiden dan wakil Presiden di setiap wilayah-wilayah kota atau desa di seluruh Indonesia.