Terenyuh Dengar Semangat Relawan, Sandiaga Sumbangkan Sneaker Barunya

Senin, 29 April 2019 | 16:56 WIB
Terenyuh Dengar Semangat Relawan, Sandiaga Sumbangkan Sneaker Barunya
Sandiaga Uno sumbangkan sneaker barunya untuk relawan di Lampung. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno memberikan sepatu model sneaker kepada seorang emak-emak untuk membantu pendukungnya di Bandar Lampung.

Pendukung Prabowo - Sandiaga itu disebut rela mendirikan posko Prabowo - Sandiaga meskipun kehidupan sehari-harinya masih susah. Sandiaga yang kala itu tengah menggunakan sepatu sneaker langsung melepasnya dan memberikan kepada emak-emak tersebut.

Momen tersebut terjadi usai Sandiaga memantau penghitungan suara C1 yang dilakukan oleh Panita Pemilihan Kecamatan (PPK) Cilandak di Gelanggang Remaja, Jalan KH Muhasyim VIII, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Senin (29/4/2019).

Siti Yulianti, seorang koordinator logistik dari relawan Prabowo - Sandiaga yang memberikan bantuan untuk relawan di PPK tersebut.

Baca Juga: Wacana Temui Ma'ruf saat Ramadan, Sandiaga: Bulan Puasa Penuh Pengampunan

Siti bercerita kepada Sandiaga selama dirinya bersosialisasi ke daerah-daerah menemukan seorang relawan di Lampung yang mendirikan posko bahkan rela merogoh kocek hingga Rp 400 ribu. Padahal relawan tersebut menjalani kehidupan dengan uang yang pas-pasan.

"Bapak itu mendirikan posko sebulan itu, sampai saya menangis, tempat tinggalnya, untuk makan saja susah, tapi bapak itu mendirikan posko untuk perjuangan Prabowo - Sandi, sebulan Rp 400 ribu dari kantong pribadi, itu sepanjang jalan menangis menitikkan air mata," ungkap Siti kepada Sandiaga.

Sandiaga yang mendengarkan cerita tersebut langsung melepaskan sepatunya dan memberikannya kepada Siti. Sandiaga menitipkan kepadanya untuk diberikan kepada relawan tersebut.

Sepatu itu berjenis sneaker berwarna abu-abu dengan bertuliskan 'Jakarta'. Kata Sandi, sepatu itu baru saja dipakainya.

"Ibu, saya mau nyumbang sepatu saya nih bu, ini sepatu saya mohon diserahkan ke bapak itu. Ini baru saya pakai, baru keluar dari kotak, ini dari Jakarta untuk relawan yang tadi sudah berkorban," ucap Sandiaga.

Baca Juga: Kunjungi Lokasi PPK Cilandak, Sandiaga Terima Laporan Ada Petugas Pingsan

"Ini paling tidak bisa mengobati ya, dia hanya punya income Rp 400 ribu disumbang semua untuk membangun tenda," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI