Suara.com - Direktur Komunikasi dan Media Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandiaga, Hashim Djojohadikusumo menjelaskan Capres Nomor Urut 02 Prabowo Subianto belum bertemu dengan Menko Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan, yang diutus Capres Nomor Urut 01 Joko Widodo (Jokowi).
Hashim menyebut keduanya urung bertemu lantaran kondisi kesehatan Prabowo yang tidak baik. Hashim mengatakan kesehatan Prabowo sedang dalam kondisi yang tidak baik. Karena itu dirinya masih menanti kabar terkait dengan pertemuan antara Prabowo dengan Luhut.
"Saya kira kan Pak Prabowo berhalangan saya. So, saya kira kita menunggu dulu deh, kalau sudah dia kasih kesempatan, kalau enggak salah Prabowo enggak enak badan. Kita tunggu sampe dia sehat kembali," kata Hashim di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Senin (22/4/2019).
Sebelumnya, Luhut Binsar Panjaitan mengakui dirinya diutus Presiden yang juga Capres Nomor Urut 01 Jokowi untuk bertemu dengan Capres Nomor Urut 02 Prabowo Subianto.
Baca Juga: Jokowi Akui Ada Pesan Rahasia yang Dititip ke Luhut untuk Prabowo
Luhut menuturkan, dirinya sudah berkomunikasi melalui sambungan telepon dengan Prabowo.
"Ya memang saya sudah menelepon Pak Prabowo. Bicara lewat telpon, ya kami kan teman. Bicara baik baik, ketawa ketawa," kata dia.
Dalam komunikasinya dengan Prabowo, Luhut sudah berencana untuk melakukan pertemuan pada hari Minggu (21/4). Namun pertemuan tersebut ditunda karena Prabowo tengah sakit flu.
Kendati demikian, dirinya belum bisa memastikan kapan akan bertemu dengan Prabowo setelah pembatalan itu.
"Kapan saja, kalau dia sehat, ya besok bisa," tuturnya.
Baca Juga: BPN: Luhut Ngebet Banget Bertemu Pak Prabowo, Sehabis Lebaran Saja