Suara.com - Aksi vandalisme di Cilandak, Jakarta Selatan, ternyata menyasar dua masjid, yakni Masjid Al-Hikmah dan Masjid Jami Nurul Falah, Lebak Bulus.
Kanit Reskrim Polsek Cilandak, Iptu Sofyan Suri mengatakan, peristiwa itu sama-sama terjadi pada Kamis (18/4/2019) subuh. Pihaknya pun masih mendalami pelaku vandalisme di dua masjid tersebut.
"Kami masih dalami apakah pelakunya ini sama atau tidak," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (18/4/2019).
Sofyan menerangkan, kedua masjid tersebut dicoret gambar mirip alat vital laki-laki mengunakan pilox.
Baca Juga: Perpustakaan Ditutup, Anak Lakukan Vandalisme Saat Orang Tua Sibuk Main HP
Sejauh ini, polisi telah memeriksa empat orang sebagai saksi guna mencari ciri-ciri pelaku.
Dari keterangan mereka, coretan tersebut berwarna merah.
Menurut Sofyan, pihaknya belum dapat menyimpulkan motif pelaku melakukan aksi vandalisme di kedua masjid itu.
"Sejauh ini sudah ada empat saksi lebih yang kami periksa. Doakan saja agar pelakunya segeranya kami tangkap," ujarnya.
Sebelumnya, Masjid Al Hikmah dicoret pelaku misterius dengan gambar mirip alat vital laki-laki. Masjid tersebut berada di Jalan Lebak Bulus 3 Nomor 1 RT. 08 RT. 04, Cilandak, Jakarta Selatan.
Aksi pencoretan itu terjadi pada Kamis (18/4/2019) dini hari. Masjid tersebut di gambar tak senonoh menggunakan pilox pada bagian tembok.
Baca Juga: Marak Vandalisme, Pemkot Jaksel Bakal Tambah Anggaran Pengadaan CCTV
Kapolsek Cilandak, Kompol Kasto Subki membenarkan ada aksi vandalisme tersebut.