Suara.com - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto mendapatkan surat dan cokelat dari pendukungnya yang masih anak-anak. Ia pun memamerkan surat dan cokelat itu di hadapan para petinggi partai koalisinya.
Momen Prabowo menunjukkan surat dan cokelat itu diunggah melalui akun Instagram eks Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen (purn) JS Prabowo @suryoprabowo2011.
"Di kediaman beliau sambil memantau hasil penghitungan rakyat kecil dan anak-anak terus memberi dukungan. Ada yang kirim gambar dan cokelat juga," kata JS Prabowo seperti dikutip Suara.com, Rabu (17/4/2019).
Dalam video tampak Prabowo berjalan memasuki sebuah ruangan yang berisi sejumlah petinggi partai koalisi. Prabowo menghampiri Presiden PKS Sohibul Iman dan menunjukkan surat serta cokelat yang ia dapat.
Baca Juga: Hari Pencoblosan, APK Masih Berkibar di Kapal Nelayan Tambaklorok
"Lihat ini, semoga Pak Prabowo-Sandi menang, dia kirim cokelat untuk saya," ujar Prabowo sembari menyerahkan surat itu kepada Sohibul Iman.
"Dari Pondok Labu ya ini," tanya Sohibul.
Sohibul pun membaca surat yang diberikan oleh Prabowo. Pengirimnya bernama Fahmi. Dalam surat itu si anak menggambarkan bendera merah putih dan lambang Bhineka Tunggal Ika.
Prabowo tampak tersenyum sembari melihat cokelat yang dibalut kertas putih yang ia dapat. Prabowo juga sempat menunjukkan cokelat itu ke depan kamera.
Unggahan dari JS Prabowo pun mendapatkan banyak reaksi positif dari para pendukung Prabowo-Sandi. Mereka berharap agar doa di anak bisa terkabul dan Prabowo-Sandi dapat memenangkan Pilpres 2019.
Baca Juga: Rebutan Mandat Saksi di TPS Sampang Berujung Penembakan