Usai Nyoblos, AHY akan Pantau Quick Count di DPP Demokrat

Rabu, 17 April 2019 | 13:16 WIB
Usai Nyoblos, AHY akan Pantau Quick Count di DPP Demokrat
AHY didampingi sang istri Annisa Pohan usai mencoblos. (Suara.com/Novian Ardiansyah)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komandan Kogasma Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY akan bertolak ke kantor DPP Partai Demoktar di Jakarta Pusat usai mencoblos di TPS 013, Petogogan, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019) siang ini.

AHY berujar, kunjungannya ke DPP Demokrat tersebut ialah untuk memantau jalannya hasil hitung cepat atau quick qount terhadap para capres dan cawapres.

"Saya akan memantau perhitungan quick count dari kantor DPP Partai Demokrat di Wisma Proklamasi 41. Dan mudah-mudahan nanti sore dan seterusnya bisa terus kita pantau hasilnya seperti apa," kata AHY.

Sebelumnya, AHY didampingi sang istri Annisa Pohan saat pencoblosan menyerukan ajakan untuk tidak golput. Hal itu ditandai dengan mengenakan pakaikan bertuliskan 'Jangan Golput'.

Baca Juga: AHY Nyoblos di TPS Pakai Kaos Jangan Golput

"Makanya saya menggunakan kaos jangan golput, kemana-mana saya mengatakan, anak-anak muda terutama jangan lah kita menyia-nyiakan hak atau kesempatan kita memberikan suara bagi masa depan Indonesia yang semakin baik, insyaallah lima tahun mendatang," ujar AHY.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI