Suara.com - Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin akan menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 051, Jalan Deli Lorong 27, RT 7, RW 8, Koja, Jakarta Utara, Rabu (17/4/2019), besok. Rencananya, Ma'ruf akan mendatangi TPS sekitar pukul 09.00 WIB.
"Besok pagi saya nyoblos di rumah Tanjung Priok Jalan deli. Mungkin dari sini saya berangkat pukul 08.00 pagi dan saya berharap bisa mencoblos jam 09.00," ujar Ma'ruf di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (16/4/2019).
Usai mencoblos, Ma'ruf akan kembali sekitar pukul 12.00 WIB di kediamannya di Jalan Situbondo. Nantinya, Ma'ruf akan memantau hasil hitung cepat atau quick count dari kediamannya hingga malam hari.
"Pukul 12.00 saya harapkan sudah bisa kembali ke sini di Situbondo. Saya akan memantau di sini. Quick count memonitor dari sini sampai malam," kata dia.
Baca Juga: Ini Penyebab Jabang Bayi Asri Welas Kekurangan Air Ketuban
Setelah itu, Ketua MUI nonaktif itu kemungkinan baru akan bergabung dengan Capres petahana Joko Widodo (Jokowi) ketika seusai hasil hitung cepat Pemilu. Diketahui, Jokowi akan mencoblos di TPS 008, Kelurahan Gambir, Gambir, Jalan Veteran Raya - LAN, Jakarta Pusat.
"Kalau besok malam sudah ada berita, saya nanti kemungkinan, belum jelas apa gabung sama pak Jokowi di mana untuk lakukan evalausi terakhir dari hasil quick count. Mungkin diharapkan besok malam sudah ada. Kita akan bicarakan siapa yang dinyatakan pemenang apa perlu kita buat pernyataan ucapan. Kita lihat besok malam," kata dia.