Ketua BPN Sebut Prabowo - Sandi Akan Prioritaskan Tiga Hal Ini di Debat

Sabtu, 13 April 2019 | 19:51 WIB
Ketua BPN Sebut Prabowo - Sandi Akan Prioritaskan Tiga Hal Ini di Debat
Calon Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Bakal Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Djoko Santoso. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandiaga, Djoko Santoso mengatakan Capres dan Cawapres nomor urut 02 akan memprioritaskan tiga hal saat debat pamungkas malam ini.

Tiga hal yang dimaksud Djoko Santoso diantaranya adalah terkait ketahanan pangan, air bersih dan energi, serta penataan kelembagaan dan pemerintahan. Ia menyebut tiga hal tersebut sesuai dengan materi debat.

"Program jelas sesuai visi harus ketahanan pangan, harus air bersih, dan energi dan kemudian penataan kelembagaan dan pertahanan," ujar Djoko Santoso di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Sabtu (13/4/2019).

Djoko Santoso mengatakan, debat Pilpres 2019 merupakan pertemuan dua gagasan yang berbeda. Dua gagasan itu kata dia, akan bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Baca Juga: Bahas Ekonomi di Debat, Jokowi: Praktik Saja Bukan Teori

"Debat hanya mempertemukan dua pendapat barangkali kalau pendapaat berkesesuaian nanti bisa bermanfaat untuk bangsa dan negara," jelas Djoko.

Untuk diketahui, debat pamungkas Pilpres 2019 ini mengangkat tema Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial, Keuangan dan Investasi, Perdagangan dan Industri.

Debat tersebut akan diikuti seluruh peserta pilpres, yakni Capres dan Cawapres nomor urut 1 Jokowi - Maruf Amin dan Capres serta Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.

Dua moderator yang ditunjuk KPU untuk memandu debat tersebut ialah jurnalis senior Tomy Ristanto dan jurnalis TvOne Balques Manisang.

Baca Juga: 30 Menit Sebelum Debat, Prabowo: Kekayaan Kita Tidak Tinggal di Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI