Suara.com - Akun Instagram Presiden Joko Widodo (Jokowi) kerap mengunggah video saat berinteraksi dengan masyarakat. Banyak dari mereka yang menunjukkan tingkah lucu.
Melalui video yang diunggah ke Instagram pada Selasa (9/4/2019), Jokowi merangkum tingkah kocak bapak-bapak saat berhadapan dengannya.
"Rupa-rupa pengetahuan, tingkah, dan polah bapak-bapak yang saya temui di berbagai pelosok Indonesia," bunyi keterangan yang menyertai video tersebut.
Video itu menggabungkan lima momen jenaka bapak-bapak saat menjawab pertanyaan Jokowi:
Pria yang pertama dalam video itu memperlihatkan spontanitas yang lucu dengan mengatakan 'Indosiar' saat diminta Jokowi Menyebutkan 10 nama ikan.
"Ikannya Indosiar itu ya? Itu betul itu?" sahut Jokowi, menanggap jawaban kocak pria berikat kepala merah itu.
2. Ikan Tuing-Tuing
Tak hanya ikan Indosiar, seorang pria di momen kedua membuat Jokowi makin bingung ketika menyebut 'ikan tuing-tuing'.
Baca Juga: Tahanan Kota Ditolak Hakim, Ratna Sarumpaet: Ya Sudah Nasib, Mau Bagaimana?
"Apa lagi itu ikan tuing-tuing?" balas Jokowi, yang disambut tawa penonton di lokasi.
3. Tidak hapal Pancasila
Saat ditanya Jokowi tentang Pancasila, seorang pria lansia malah menjawab, "Nopo (apa, -red), Pak?"
Jokowi pun mengulangi pertanyaannya dengan bahasa Jawa krama, "Apal Pancasila mboten (tidak, -red)?" Namun, si Bapak hanya meringis ke arah penonton, hingga membuat banyak orang tertawa.
4. Takut Jokowi tidak tahu
Di potongan video keempat, Jokowi menanyakan tempat tinggal pria bertopi yang berbicara di hadapannya. Dalam momen itu, penonton tertawa ketika pria bertopi itu mengaku tak menjawab langsung pertanyaan Jokowi karena takut Jokowi tidak paham.
"Ya ini kelurahan sama desa sama, Pak. Kalau di sini biasanya Pekong, tapi saya mau bilang Pekong takut Bapak enggak tahu," kata pria itu, yang kemudian ditertawai penonton.
5. Menyebut 714 suku di Indonesia
Di potongan video terakhir, seorang pria berkumis diminta menyebutkan 714 suku di Indonesia oleh Jokowi, yang terdengar bercanda. Namun, pria itu benar-benar memberikan jawaban, tetapi berujung dengan humor pula.
"Suku Sunda, Jawa, Batak, dan ada-ada yang lainnya," ucap pria itu dengan nada seakan tengah menyanyi. Penonton sontak tertawa mendengarnya.