Beberapa Jam Sebelum Kampanye Prabowo, Massa Mulai Padati Stadion Sriwedari

Rabu, 10 April 2019 | 10:01 WIB
Beberapa Jam Sebelum Kampanye Prabowo, Massa Mulai Padati Stadion Sriwedari
Massa pendukung Capres Nomor Urut 02 Prabowo Subianto mulai memadati Lapangan Sriwedari Solo, Jawa Tengah, Rabu (10/4/2019). [Suara.com/Irwan Febri Rialdi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tiga hari menjelang berakhirnya masa kampanye Pilpres 2019, Capres Nomor Urut 02 Prabowo Subianto menggelar kampanye di Solo, Jawa Tengah, Rabu (10/4/2019). Rencananya kampanye akan dimulai pukul 11.00 WIB.

Kampanye kali ini disambut meriah para pendukung Prabowo. Meski berada di tanah kelahiran Capres Nomor Urut 01 Joko Widodo, nyatanya tidak mengurangi antusias dari masyarakat Solo.

Terbukti, dua jam sebelum acara dimulai, Stadion Sriwedari sudah mulai dipadati oleh para pendukung Prabowo. Sorak-sorak ganti presiden pun sudah riuh dikumandangkan dengan dipandu oleh pranatacara.

Kampanye Prabowo kali ini mayoritas dihadiri oleh para pendukung dari kelompok usia dan gender. Mulai dari anak kecil, dewasa, hingga orang tua. Namun, mayoritas lebih banyak hadiri oleh pria dewasa.

Baca Juga: Studi: Senyawa dalam Bawang Putih Bisa Tingkatkan Daya Ingat

Sementara itu, karena kampanye dimulai pukul 11.00 WIB alias mendekati waktu salat zuhur, para pendukung Prabowo kerap kali diingatkan untuk mengambil air wudhu yang telah disiapkan di berbagai sisi stadion guna melakoni Salat Zuhur berjemaah.

Untuk diketahui, agenda kampanye Capres Nomor Urut 02 Prabowo di Stadion Sriwedari Solo akan menghadirkan Nissa Sabyan, Sang Alang dan putra Ahmad Dhani, Al Ghazali.

Selain itu, Prabowo juga akan berkampanye bersama perwakilan dari partai Koalisi Indonesia Adil dan Makmur.

Sebelumnya agenda kampanye Prabowo akan dilangsungkan di Lapangan Simpang Lima, Semarang, namun batal lantaran tidak mendapatkan izin. 

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Liverpool Taklukkan Porto di Anfield

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI