Suara.com - Penyanyi religius Haddad Alwi membuka kampanye akbar Jokowi - Maruf Amin di Lapangan Stadion Singaperbangsa Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Selasa (9/4/2019). Haddad Alwi menghibur ribuan peserta kampanye sambil menunggu kehadiran Joko Widodo - Maruf Amin.
Haddad Alwi bersama ribuan peserta kampanye mendendangkan shalawat dan menyanyikan lagu-lagu religi.
Calon Presiden Joko Widodo dan Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin menghadiri kampanye terbuka di Stadion Singaperbangsa Karawang.
"Pasangan Capres dan Cawapres Nomor Urut 01 nanti akan hadir di Karawang," kata Ketua PKB setempat Ahmad Zamakhsyari.
Baca Juga: Bisik-bisik Jokowi Jika Target Suara di Karawang Gagal Tercapai
Para peserta kampanye itu sendiri berasal dari berbagai daerah di Jawa Barat. Ribuan massa pendukung pasangan antusias ikut kampanye itu
Terlihat massa menyemut membentuk barisan dari mulai pintu masuk stadion hingga panggung sejak pukul 07.00 WIB. Sementara Jokowi - Maruf Amin tiba di stadion sekitar pukul 09.50 WIB.
Jokowi - Amin disambut massa dengan teriakan "Menang, menang, menang,".
Jokowi pun dalam pidatonya menyatakan rasa bangganya melihat antusiasme warga Karawang dalam kampanye terbuka ini.
"Luar biasa, hari ini saya sangat berbahagia sekali bisa hadir di Kabupaten Karawang," kata Jokowi.
Baca Juga: Rizal Ramli Sebut Megawati Minta Menteri BUMN Rini Dipecat, Jokowi Menolak
Relawan yang hadir tampak mengenakan kaus bergambar Jokowi-Ma'ruf Amin. Ada juga yang mengenakan baju partai serta mengenakan caping berwarna merah putih dengan gambar paslon 01.