Di depan Prabowo - Sandiaga, Bachtiar Nasir Tepis Isu Khilafah di Kubu 02

Minggu, 07 April 2019 | 08:13 WIB
Di depan Prabowo - Sandiaga, Bachtiar Nasir Tepis Isu Khilafah di Kubu 02
Kampanye Prabowo Subianto - Sandiaga Uno di GBK. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tokoh umat Islam yang juga mantan Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF-Ulama), Ustaz Bachtiar Nasir menepis tudingan isu khilafah yang berada di kubu paslon capres dan cawapres nomor urut 02.

Bantahan tersebut disampaikan Bachtiar di hadapan Prabowo - Sandiaga saat Kampanye Akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (7/4/2019).

Sebelumnya, Bachtiar juga meminta massa untuk merekam menggunakan smartphone seputar pernyataan untuk membantah isu khilafah tersebut. Ia berharap massa kemudian dapat memviralkan rekamannya.

Bachtiar berujar, segala isu khilafah yang dituduhkan kepada Prabowo - Sandiaga merupakan sebuah tudingan yang tolol. Ia juga mengajak Sandi bersama ketua partai koalisi untuk maju bersamanya ke podium guna bersama membantah isu tersebut.

Baca Juga: Awali Kampanye, Prabowo - Sandiaga Salat Subuh Berjamaah

Kampanye Prabowo Subianto - Sandiaga Uno di GBK. (Suara.com/Novian)
Kampanye Prabowo Subianto - Sandiaga Uno di GBK. (Suara.com/Novian)

"Terakhir saya ingin menjawab tuduhan-tuduhan tolol. Katanya Prabowo dan Sandi ingin mendirikan khilafah, tolol atau tidak? tolol atau tidak?" tanya Bachtiar kepada massa di SUGBK, Minggu (7/4/2019).

Usai memberikan bantahannya, Bachtiar kemudian mengajak massa untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan ideologi Pancasila.

"Bersama paslon nomor 02, bersama Prabowo dan Sandi dan ketua partai koalisi, NKRI sepakat kita jaga, Pancasila sepakat kita jaga, UUD 1945 siap kita tegakkan, Bhineka Tunggal Ika siap kita amalkan," ujar Bachtiar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI