Suara.com - Yogyakarta adalah salah satu kota yang sering dikunjungi oleh pasangan Capres-Cawapres 2019. Terlebih bagi Cawapres Nomor Urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno yang mengaku Kota Yogyakarta selalu membuatnya rindu.
"Ngangenin ini Yogya. Saya kangen sekali Jogja dan saya suka banget di Jogja," kata Sandiaga di Lapangan Ki Demang, Wonopawiro, Wonosari, Gunungkidul, Jumat (05/04/2019).
Sandiaga mengaku mempunyai banyak teman di Yogyakarta. Kampus yang ada dinilai luar biasa, begitu pula kulinernya.
Tak hanya di masa kampanye, Sandiaga mengaku telah sering datang ke Kota Budaya tersebut. Jika bepergian ke sekitar Yogyakarta, ia selalu menyempatkan diri ke kota itu dan hal itu kemudian menjadi kebiasaan.
Baca Juga: Prabowo Dikabarkan Sakit, Sandiaga: Keadaan Beliau Sehat
"Insyaallah Jogja akan menjadi provinsi yang benar-benar istimewa. Istimewa, seistimewanya," kata dia.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu mengaku mendapatkan banyak inspirasi. Potensi Yogyakarta, baik dari sisi ekonomi dan kebudayaan, sangat tinggi.
Kunjungan demi kunjungan yang ia lakukan di Yogyakarta menjadi motivasi untuk membangun perekonomian. Salah satunya bakal diwujudkan dengan penciptaan 15 juta lapangan kerja baru selama lima tahun.
"Dari mana asalnya? Dari OK OCE 2 juta, dari Rumah Siap Kerja 2 juta, dari industri pertanian 4 juta, industri pariwisata 4 juta, sektor manufaktur sisanya," kata dia.
Sandiaga menambahkan, rincian program ini akan disampaikan dalam debat kelima. Dalam acara tersebut, ia akan menyampaikan strategi jitu Prabowo-Sandi untuk meningkatkan kondisi ekonomi.
Baca Juga: Di Kampanye Sandi, Petani Gunungkidul Ini Sebut Kartu Tani Tidak Laku
Kontributor : Sri Handayani