Dijual Sabtu Dini Hari, Ini Daftar KA Lebaran Tambahan yang Bisa Dipesan

Jum'at, 05 April 2019 | 21:49 WIB
Dijual Sabtu Dini Hari, Ini Daftar KA Lebaran Tambahan yang Bisa Dipesan
Ilustrasi kereta api.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT Kereta Api Indonesia mulai menjual tiket perjalanan masa mudik Idul Fitri 2019. Tiket tersebut bakal mulai dijual dini hari nanti, Sabtu (6/4) pukul 00.01 WIB.

Sebanyak 50 perjalanan KA tambahan dengan jumlah tempat duduk pada KA Tambahan mencapai 29.456 kursi per hari disediakan KAI.

Berikut tiket KA tambahan yang bakal dijual dini hari nanti:

  • Argo Dwipangga Fak: Solo – Gambir, 1.000 kursi per hari
  • Argo Jati Fak: Gambir – Cirebon, 800 kursi per hari
  • Argo Jati Tambahan: Gambir – Cirebon, 900 kursi per hari
  • Argo Lawu Fak: Gambir – Solo, 1.000 kursi per Hari
  • Argo Muria Lebaran: Semarang Tawang – Gambir, 1.000 kursi per hari
  • Argo Sindoro Lebaran: Semarang Tawang – Gambir, 1.000 kursi per hari
  • Brantas Lebaran: Pasar Senen – Semarang Poncol - Blitar, 1.868 kursi per hari
  • Cirebon Ekspres Fak: Gambir – Cirebon, 1.080 kursi per hari
  • Gajayana Lebaran: Gambir – Malang, 900 kursi per hari
  • Kertajaya Lebaran: Pasar Senen – Surabaya Pasarturi, 1.868 kursi per hari
  • Kutojaya Selatan lebaran Kiaracondong – Kutoarjo, 1.328 kursi per hari
  • Kutojaya Utara Tambahan: Pasar Senen - Kutoarjo, 1.600 kursi per hari
  • Lodaya Lebaran: Bandung – Solo, 2.024 kursi per hari
  • Mataram: Pasar Senen – Lempuyangan, 1.140 kursi per hari
  • Matarmaja Lebaran: Pasar Senen – Malang, 1.580 kursi per hari
  • Pasundan Lebaran: Kiaracondong – Surabaya Gubeng, 1.368 kursi per hari.
  • Purwojaya Lebaran: Gambir – Cilacap, 1.000 kursi per hari
  • Sancaka Lebaran: Yogyakarta – Surabaya Gubeng, 1.180 kursi per hari
  • Sawunggalih Lebaran: Pasar Senen – Kutoarjo,1.280 kursi per hari
  • Sembrani Lebaran: Gambir – Surabaya Pasarturi, 900 kursi per hari
  • Senja Cirebon Fak: Pasar Senen – Cirebon, 1.040 kursi per hari
  • Taksaka Malam Lebaran: Gambir – Yogyakarta, 1.000 kursi per hari
  • Taksaka Pagi Lebaran: Yogyakarta – Gambir, 1.000 kursi per hari
  • Tawangjaya Lebaran: Pasar Senen – Semarang Poncol, 1.600 kursi per hari

Masyarakat dapat melakukan pemesanan tiket KA tambahan ini melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, dan berbagai channel penjualan tiket resmi KAI lainnya, seperti Traveloka, Tiket.com, serta Indomaret.

Baca Juga: Setelah Momota, Giliran Ranking 4 Dunia Dipulangkan Jonatan Christie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI