Video Maruf Amin Sebut 'Habisi Ahok' Viral, Ferdinand: Kasihan Ahoker

Jum'at, 05 April 2019 | 10:01 WIB
Video Maruf Amin Sebut 'Habisi Ahok' Viral, Ferdinand: Kasihan Ahoker
Jubir BPN Prabowo - Sandiaga, Ferdinand Hutahaean. (Suara.com/M. Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Video yang menunjukkan Cawapres Nomor Urut 01 Maruf Amin menyebut "Ahok harus kita habisi" mengundang rasa iba dari politikus Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.

Rasa iba itu ditunjukkan untuk para pendukung Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang tergabung dalam "Ahoker".

Belum lama ini muncul sebuah video yang memperlihatkan Maruf Amin tengah berbincang soal Ahok.

Terdengar dari video itu Maruf menyebut Ahok ialah sumber masalah dan harus dihabisi.

Baca Juga: AS Roma Ramaikan Perburuan Jose Mourinho

"Kasihan Ahoker, apakah mereka akan tetap pilih Maaruf Amin dan Jokowi?," kata Ferdinand dalam akun Instagramnya @ferdinand_hutahaean pada Jumat (5/4/2019).

Untuk diketahui, Cawapres pasangan Jokowi, Maruf Amin, tidak membantah bicara "Ahok harus kita habisi" dalam video viral yang belum lama ini beredar.

Bahkan, Maruf Amin sempat bicara jika Ahok adalah sumber masalah/konflik.

Maruf Amin bercerita, sebelum berbicara itu, dia didatangi beberapa pemuka agama Islam atau ustaz yang akan mendukung Anies Baswedan menjadi calon presiden.

Sejumlah ustaz tersebut berkaca dari pengalaman Anies dapat mengalahkan Ahok pada Pilkada DKI Jakarta, tahun 2016.

Baca Juga: Resmikan Pusat Daur Ulang Sampah, KLHK : Kini Bernilai Ekonomis

"Waktu itu, beberapa ustaz ngajak saya untuk mendukung Anies Baswedan menjadi calon presiden," kata Maruf Amin, usai menghadiri kegiatan Dialog Cawapres KH Ma'ruf Amin dengan Pesantren Kampung se-Priangan Timur di Garut, Jawa Barat, Kamis (4/4/2019).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI