Ditanya soal Jabatannya di BPN Prabowo - Sandi, Miing Hanya Tertawa

Rabu, 03 April 2019 | 15:07 WIB
Ditanya soal Jabatannya di BPN Prabowo - Sandi, Miing Hanya Tertawa
Dedi Gumelar alias Miing (Youtube ILC)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Dedi Gumelar atau kerap disapa Miing hadir menjadi salah satu bintang tamu di Indonesia Lawyers Club yang disiarkan oleh TV One.

Namun, dalam acara itu, Miing hanya bisa tertawa saat ditanya mengenai jabatannya di Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.

Mulanya pembawa acara ILC TV One, Karni Ilyas,  mempersilakan Miing untuk memberikan komentar terkait tema diskusi kali mengenai serangan fajar pada Pemilu 2019.

Miing hadir sebagai Juru Bicara BPN Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno, sebelum Miing dipersilakan untuk memberikan komentar, Karni Ilyhas sempat melontarkan pertanyaan yang cukup membuat Miing terkejut.

Baca Juga: Yuli Dikeroyok Pakai Kaos Jokowi, Sandiaga: Polisi Harus Bertindak!

"Sekarang giliran Dedi Gumelar, juru bicara BPN Prabowo-Sandi," kata Karni Ilyas seperti dikutip Suara.com, Rabu (3/4/2019).

Mendapat giliran untuk angkat bicara mengenai tema diskusi, Miing pun langsung mengambil mikrofon yang berada di hadapan Wakil Ketua DPR Fadli Zon yang duduk di sampingnya.

Namun belum sempat memberikan komentar, Karni Ilyas langsung memotong pembicaraan Miing.

"Naik pangkat dong? Waktu itu belum juru bicara rasanya (saat) pertama muncul," imbuh Karni Ilyas.

Mendengar pertanyaan Karni Ilyas, Miing pun hanya tertawa. Karni Ilyas pun mengulangi pertanyaannya sebanyak dua kali. Tapi pertanyaan tersebut tidak mendapatkan jawaban yang jelas dari Miing.

Baca Juga: Mabuk Obat, Polisi Kesulitan Periksa 2 Pencuri yang Ditelanjangi Warga

"Iya, terima kasih Bang Karni," ucap Miing.

Setelah itu, Miing pun langsung memberikan salam kepada para hadirin yang hadir.

Sebelum mulai memberikan komentar, Miing mengaku ia yang sedang berada di daerah pilihnya: Pandeglang terpaksa kembali ke Jakarta karena menerima telepon untuk menghadiri ILC.

"Terima kasih atas kesempatannya, lagi-lagi baru mendarat seperti halnya Bung Maman (Abdurrachman dari TKN Jokowi-Maruf) dari Kalimantan terbang. Tadi malam saya baru sampai ke dapil, saya ditelepon. Jadi sore tadi saya harus kembali lagi ke sini (Jakarta)," ungkap Miing.

Namun, pernyataan Miing itu pun kembali memantik Karni Ilyas untuk bertanya. "Tunggu dulu yang menelpon anda siapa? siapa yang menelepon anda?" tanya Karni Ilyas.

"Ya produser lah bukan Bang Karni lah," jawab Miing.

Karni Ilyas pun menyinggung bahwa ada perbedaan antara Maman dengan Miing. Bila Maman harus kembali ke Jakarta lantaran sudah ditelepon oleh ketua umum partainya untuk hadir dalam acara ILC, beda dengan Miing.

"Oh begitu, artinya mungkin Maman lebih penting ya bicara malam ini untuk menjelaskan," kata Miing yang terlihat mulai tersinggung.

Maman yang mendengar pernyataan itu pun langsung tertawa. Namun, Miing pun menutupi rasa kekesalannya itu dengan langsung memberikan komentar sesuai dengan tema yang dibawakan ILC malam itu. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI