Pasar Blok A Bakal Diintegrasikan dengan Stasiun Modern MRT Jakarta

Selasa, 02 April 2019 | 22:21 WIB
Pasar Blok A Bakal Diintegrasikan dengan Stasiun Modern MRT Jakarta
MRT Jakarta. [Suara.com/Muslimin Trisyuliono]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PT MRT Jakarta akan memperbanyak integrasi antara stasiun layang dengan pusat perbelanjaan yang masuk dalam kawasan transit oriented development (TOD). Saat ini, baru stasiun Blok M yang terintegrasi dengan Plaza Blok M.

Sekretaris Perusahaan PT MRT Muhammad Kamaluddin mengatakan, masih menjalin komunikasi perizinan dengan beberapa pusat perbelanjaan untuk membangun integrasi ini.

"Kalau stasiun layang yang Blok M sisi kanan masih belum dibuka nih yang ke Blok M Square, kalau memang pemilik lahannya berkenan bekerja sama, kami akan bangun," kata  Muhamad Kamaluddin saat ditemui di Plaza Blok M, Selasa (2/4/2019).

Menurut Kamal, salah satu pusat perbelanjaan yang selanjutnya akan dibangun terintegrasi dengan stasiun MRT adalah stasiun Blok A dengan Pasar Modern Blok A milik PD Pasar Jaya.

Baca Juga: Ditanya Hakim Menyesal atau Tidak, Ini Jawaban Mengejutkan Ahmad Dhani

"Blok A kan akan dibangun menjadi pasar modern, nanti bisa diintegrasikan dengan stasiun Blok A," jelasnya.

Adapun rencana kawasan TOD tersebut sudah diatur dalam Pergub No 140/2017 tentang Penugasan PT MRT Jakarta Sebagai Operator Utama Pengelola Kawasan TOD Koridor Fase 1 MRT Jakarta.

Dalam pergub itu tertulis beberapa rencana kawasan TOD stasiun MRT antara lain Bundaran HI, Dukuh Atas, Setiabudi, Bendungan Hilir, Istora, Senayan, Blok M, dan Lebak Bulus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI