Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau Sekolah Dasar (SD) Inpres Kemiri, Sentani, Jayapura, Papua, Senin (1/4/2019). SD ini merupakah salah satu sekolah yang terkena banjir bandang Sentani pada Sabtu (16/3/2019).
Pantauan Suara.com, Jokowi yang berjalan menuju lokasi SD Inpres Kemiri tampak menggandeng beberapa anak SD yang sekolahnya rusak akibat terkena banjir bandang.
Saat bercengkrama dengan anak-anak yang berusia SD, Jokowi juga menanyakan kepada anak-anak Papua di lokasi tersebut.
"Ini sekolahnya semuanya di sini juga," kata Jokowi.
Baca Juga: Heboh Vanessa Angel Pakai Hijab, Foto di Mana?
Mereka pun menjawab kompak bahwa sekolah yang rusak tersebut merupakan tempat belajar mereka.
Dalam kunjungannya itu, Jokowi juga sempat ditanya awak media apakah akan membawa siswa SD yang menjadi korban banjir ke Jakarta atau tidak.
Mendengar pertanyaan media, Jokowi tampak tersenyum dan tertawa. Ia menuturkan anak-anak SD tersebut tak mungkin dibawa dengan alasan masih mengikuti proses belajar-mengajar.
"Wong anak-anak sekolah kok dibawa ke Jakarta, gimana. Anak-anak mau enggak dibawa ke Jakarta? enggak mau," kata Jokowi sembari tersenyum.
Namun, anak-anak Papua tersebut kompak menjawab keinginan untuk diundang ke Istana.
Baca Juga: Vanessa Angel dan Penyewa Jasa Seksnya Akan Hadir di Pengadilan
"Mau," jawab anak-anak Papua.