Suara.com - Capres nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) mengatakan debat keempat Pilpres 2019 antara dirinya dengan Capres Prabowo Subianto memiliki banyak perbedaan pendapat. Jokowi menegaskan persahabatannya dengan Prabowo tidak akan pernah putus.
Tetapi kata Jokowi, yang terpenting adalah tentang masa depan dan rakyat Indonesia untuk menjadi lebih baik. Termasuk mencari solusi yang terbaik untuk negara. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini kemudian membandingkan dengan menaiki sepeda dan raintainya putus.
"Saya senang naik sepeda, ketika naik sepeda rantainya putus, tapi percaya rantai persahabatan saya dan Prabowo enggak akan putus," kata dia.
Selain itu, Jokowi juga memastikan persahabatan dirinya dan Ma'ruf Amin dengan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno akan terus berlanjut meski beda pilihan politik.
Baca Juga: Prabowo: Kalau Diplomasi Kita Hanya Jadi Nice Guy, Ya Gitu-gitu Saja
"Enggak akan pernah putus tali pershabatan dan siaturahmi ini," kata Jokowi.
Untuk diketahui, debat kali ini hanya menampilkan dua calon presiden, yakni Joko Widodo alias Jokowi dan Prabowo Subianto.
Keduanya dipandu oleh dua moderator, yakni Zulfikar Naghi dan Retno Pinasti.
Sementara tema yang diperdebatkan ialah ideologi, pemerintahan, pertahanan dan keamanan, dan hubungan internasional.
Baca Juga: CEK FAKTA: Prabowo Sebut Anggaran Pertahanan Singapura 30 Persen, Faktanya?