Maruf Amin Kampanye di Palembang Singgung Indonesia Bubar dan Dinosaurus

Jum'at, 29 Maret 2019 | 14:45 WIB
Maruf Amin Kampanye di Palembang Singgung Indonesia Bubar dan Dinosaurus
Maruf Amin di Palembang. (Suara.com/Andhiko)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Calon Wakil Presiden pasangan Jokowi, Maruf Amin kampanye di Kota Palembang. Di sana Maruf Amin menyinggu soal isu Indonesia akan buar seperti yag dinyatakan Prabowo. Singgungan ini sudah berulang kali dinyatakan Maruf Amin di lain kesempatan kampanyenya.

Maruf Amin tidak percaya jika Indonesia akan bubar. Dia yakin Indonesia tidak akan bubar seperti dinosaurus.

"Jadi Indonesia tidak boleh bubar, tidak mungkin bubar. Negara Indonesia terbentuk hasil perjuangan para pahlawan. Jadi kita tidak akan membiarkan Indonesia itu punah. Memangnya dinosaurus apa, seperti binatang purba," kata Amin saat Deklarasi Brigade Mahasiswa JKMA, di Palembang Sumsel, Jumat (29/03/2019).

Ribuan mahasiswa di sejumlah perguruan tinggi di Palembang, memberikan dukungan ke Jokowi - Maruf Amin. Dukungan ini dikukuhkan dalam deklarasi yang dihadiri langsung oleh Maruf Amin.

Baca Juga: TKD Polisikan Penyebar Isu Larangan Azan Jika Jokowi - Maruf Amin Menang

Ketua Brigade Mahasiswa JKMA, Nopriansyah mengatakan, keputusan untuk mendukung penuh petahana ini didapat setelah mahasiswa dan kaum milenial di Palembang memiliki satu pandangan dan menganggap pasangan nonor urut 01 ini wajib melanjutkan kinerjanya bagi masyarakat Indonesia.

Sementara itu, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi - Maruf Amin Syahrial Oesman mengatakan sebelumnya para mahasiswa tersebut bertemu dengan TKD untuk deklarasi. Namun mereka enggan deklarasi tanpa kedatangan Jokowi atau Ma'ruf.

"Akhirnya Abah (Ma'ruf) menyanggupi menghadiri deklarasi ini. Ada yang bilang Ma'ruf tidak millenial, tapi buktinya millenial Palembang mendukung Ma'ruf," imbuhnya.

Maruf Amin berpesan ke pada pendukung mudanya untuk tidak berselisih karena perbedaan di Pilpres 2019. Maruf Amin bersama Jokowi ingin menang tanpa harus mencederai keutuhan bangsa.

"Beda pilihan nggak masalah. Kalau nggak mau milih saya, pilih Jokowi," kata Maruf.

Baca Juga: Alasan Jadwal Padat, Jokowi - Maruf Amin Kampanye Pakai Hologram

Kontributor : Andhiko Tungga Alam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI