Dihadiri Puluhan Ribu Orang, Prabowo Targetkan 90 Persen Suara di NTB

Dwi Bowo Raharjo Suara.Com
Selasa, 26 Maret 2019 | 18:15 WIB
Dihadiri Puluhan Ribu Orang, Prabowo Targetkan 90 Persen Suara di NTB
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto disambut puluhan ribu pendukungnya pada kampanye terbuka di Lapangan Karang Pule, Kota Mataram, NTB, Selasa (26/3). (Foto ANTARA/Nur Imansyah).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kampanye terbuka Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto dihadiri puluhan ribu orang yang memadati Lapangan Umum Karang Pule, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, Selasa (26/3/2019). Prabowo meargetkan menang 90 persen suara di NTB.

Dalam orasinya, Prabowo lebih dulu menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat NTB yang menghadiri acara kampanye terbuka nasional tersebut.

"Saya berterima kasih kepada seluruh warga NTB yang sudah datang," ujar Prabowo disambut riuh seluruh pendukungnya yang hadir seperti diberitakan Antara.

Ketua Umum Partai Gerindra ini berharap suara pasangan Prabowo - Sandiaga di NTB dapat meraih 90 persen suara pada Pilpres 17 April 2019.

Baca Juga: Diperkosa dan Dibunuh, Pengurus Sudah Curiga Melinda Tak Pulang ke Gereja

"Apakah bisa 90 persen di sini?. Semoga dapat 90 persen saudara-saudara," ucapnya.

Prabowo kemudian mengajak seluruh masyarakat NTB untuk berbondong-bondong datang ke TPS pada tanggal 17 April dan mencoblos Capres dan Cawapres yang mengenakan jas hitam pada surat suara.

Untuk diketahui, pada Pilpres 2014, Provinsi NTB menjadi lumbung suara Prabowo yang meraih 72 persen suara. Kala itu Prabowo berpasangan dengan Hatta Rajasa.

Dalam kampanye nasional tersebut hadir sejumlah petingi partai koalisi Indonesia Adil Makmur. Diantranya seperti Ketua DPD Gerindra NTB H Ridwan Hidayat, Ketua DPW PKS NTB H Abdul Hadi, Ketua PAN NTB H Muazim, Dewan Pakar DPP Gerindra H Bambang Kristiono (HBK), Ketua Badan Pemenangan Daerah NTB Prabowo-Sandi Ali Khairi.

Selain itu hadir juga Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah, dan sejumlah tokoh penting lainnya hadir dalam kampanye tersebut.

Baca Juga: Siswa Meninggal karena Kanker Darah, Sekolah Malah Salahkan Orang Tuanya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI