Suara.com - Publik digegerkan oleh artikel laman daring yang menyebut, Kementerian Agama RI sudah mencetak terjemahan Alquran yang memuat kata Nonmuslim sebagai ganti kafir pada surah Al Kafirun.
Klaim yang diperiksa:
Akun Facebook bernama Qowiyah Althafunnisa Abdullah, tanggal 16 Maret 2019, mengunggah hasil bidik layar laman daring Operaind News yang memuat informasi tersebut.
Artikel dalam laman itu berjudul "Menag: Revisi Terjemahan Al Quran Siap Dicetak, Surah Al Kafirun Sudah Kami Ganti Dengan Kata Non Muslim".
Baca Juga: Final IBL, Stapac Jakarta Tundukkan Satria Muda
Laman daring itu menerbitkan artikel tersebut pada tanggal 14 Maret 2019.
Sementara akun tersebut membubuhkan tulisan keterangan, "Astaghfirullah....Allah Ya Kariim..Ente bahlul !!! Orang ini Waras apa tidak ya,,,Sudah Tidak Bisa Didiamkan Rezim ini,#salamakalsehat”
Fakta:
Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an (LPMQ) Muchlis M Hanafi memastikan informasi itu tidak benar.
Bantahan itu terdapat dalam laman balitbangdiklat.kemenag.go.id.
Baca Juga: Anies Terima Banyak Keluhan Masyarakat Selama Uji Coba MRT
"Kami pastikan itu adalah hoaks," tegas Muchlis M Hanafi di Jakarta, Sabtu (16/03).