Ikuti Perintah Jokowi, Anies Akan Bentuk Badan Integrasi Transportasi

Selasa, 19 Maret 2019 | 17:52 WIB
Ikuti Perintah Jokowi, Anies Akan Bentuk Badan Integrasi Transportasi
Masyarakat sangat antusias saat Jokowi menjajal MRT Jakarta.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan membentuk badan integrasi transportasi Jabodetabek. Pembentukan tersebut sekaligus menjawab permintaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menginginkan Pemprov DKI mengelola integrasi transportasi di Jabodetabek.

Anies menargetkan, badan integrasi tersebut akan dibentuk sebelum Juli 2019. Ia menerangkan, pembentukan badan integrasi transportasi transportasi tidak sama dengan membuat lembaga baru di Pemprov DKI.

"Badan itu bukan berarti membuat lembaga baru, yang ada diintegrasikan. Apa misalnya? Sekarang kita ada MRT, LRT, KCI, ada kereta Bandara. Itu semua badannya sendiri-sendiri. PT-PT nya sendiri," kata Anies seusai menemani Jokowi menjajal MRT di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2019).

"Karena itu, nanti dibuatkan, istilah bapak Presiden, entitas baru. Entitas baru ini adalah mengintegrasikan dari yang sudah ada, kemudian entitas baru ini nantinya yang akan melaksanakan pengelolaan tansportasi di DKI," Anies menambahkan.

Baca Juga: Nekat, Pria Ini Bawa Komputer ke Tempat Tongkrongan

Mantan Menteri Pendidiakan dan Kebudayaan ini menargetkan sebelum Juli 2019 badan intergrasi transportasi sudah terbentuk.

"Badannya sebelum Juli harus sudah selesai," jelas Anies.

Sebelumnya, Jokowi menekankan pentingnya pengintegrasian antara sistem transportasi perkotaan dengan tata ruang yang penting dan kesinambungan, ketersambungan antar moda baik Mass Rapid Transit (MRT), Light Rail Transit (LRT) Transjakarta, kereta commuter line dan angkutan moda transportasi lainnya.

Pernyataan tersebut disampaikan Jokowi saat memimpin rapat terbatas di Kantor Preiden, Jakarta.

Baca Juga: Batu-batu Megalitikum Bondowoso yang Diyakini Warga Punya Cerita Mistis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI