Suara.com - Tiga penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) keluar dari ruangan Subdit III Tipidter Ditreskrimsus Polda Jatim sekira Pukul 12.30 WIB dengan membawa beberapa barang.
Meski begitu, belum diketahui barang yang dibawa para penyidik pun Petinggi Parpol PPP Romahurmyzy belum terlihat.
Pantauan Suara.com, petugas KPK paling depan membawa map plastik bening berisi alat tulis kantor (ATK). Ada plester bening, spidol, tali tanda pengenal dan beberapa kertas.
Petugas kedua membawa kantong plastik warna putih. Meski tidak terlihat isi di dalamnya, namun barang bawaannya terlihat berat. Sedangkan, petugas KPK ketiga tidak terlihat membawa barang.
Baca Juga: Belum Ada Keputusan Tempat dan Tanggal, KLB PSSI Masih Belum Jelas
Hingga kini, belum ada keterangan yang disampaikan, namun ketiga petugas tersebut langsung memasuki mobil Xenia putih dengan nopol L 1419 PH. Terlihat di kursi paling belakang terdapat satu koper warna hitam yang disanding dengan barang yang dibawa petugas KPK.
Untuk diketahui, Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK membenarkan Ketua Umum PPP Romahurmuziy ditangkap. Ketua Umum PPP Romahurmuziy ditangkap KPK dalam operasi tangkap tangan di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (15/3/2019).
Ketua KPK Agus Raharjo belum dapat menyampaikan pihak-pihak yang diakukan penangkapan tersebut. Namun, masih bersama tim penyidik masih dilakukan pemeriksaan intensif di Polda Jawa Timur.
"Betul ada giat KPK di Jawa timur," kata Agus, Jumat (15/3/2019).
Agus menyebut setelah Romahurmuziy ditangkap, KPK akan menentukan status pihak yang ditangkap dalam waktu 1 x 24 jam sesuai KUHAP.
Baca Juga: Keren, Dua Varian Asus Zenfone Baru Lahir di Brasil
"Saat ini sedang dilakukan pemeriksaan oleh KPK bertempat di Polda Jatim," ujar Agus.