Miris, Bocah 10 Tahun di Tangsel Dipasung Keluarga karena Gangguan Mental

Jum'at, 15 Maret 2019 | 12:33 WIB
Miris, Bocah 10 Tahun di Tangsel Dipasung Keluarga karena Gangguan Mental
Suasana rumah bocah 10 tahun di Tangerang Selatan yang dipasung karena alami gangguan mental. (Suara.com/Fakhri Fuadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nasib miris menimpa seorang bocah berinisial KZA di Kelurahan Setu, Tangerang Selatan. Bocah berusia 10 tahun itu harus dirantai atau dipasung oleh orang tuanya.

Dari pengakuan tetangga, KZA terpaksa dipasung oleh orang tuanya karena mengalami gangguan mental. Saat ikatan pasung dilepas, KZA kerap berlari-lari ke tengah jalan tanpa mengenakan pakaian apapun.

Oleh tetangga KZA juga diceritakan kerap mengambil barang di warung, masuk rumah warga sembarangan hingga memecahkan barang. Hal itu terjadi saat KZA tidak dalam pengawasan orang tuanya.

"Dia (KZA) nakal banget. Suka lari-larian ke tengah jalan, masuk rumah orang terus ngambilin barang," ujar seorang pemilik warung dekat rumah KZA, Fatimah (58) di Kelurahan Setu, Tangerang Selatan, Jumat (15/3/2019).

Baca Juga: Romahurmuziy Kasih Pembekalan Wawasan Kebangsaan Sebelum Ditangkap KPK

Sementara itu, pemilik toko jahit yang letaknya di sebebrang rumah KZA, Tumiur (63) juga menceritakan bagaimana perilaku KZA.

Ia mengaku pernah melihat bocah 10 tahun itu mencoba masuk ke salah satu mini market dekat rumahnya. Sebelum masuk, anak dari Tumiur mencoba menghentikannya dengan menarik badan KZA.

Setelah tak diizinkan masuk, KZA justru lari ke tengah jalan dengan tali masih terikat di kakinya. Melihat kelakuan KZA, anak Tumiur segera menghentikan mobil yang melintas agar KZA tidak tertabrak.

"Pernah dia mau masuk mini market tuh, terus ditahan sama anak saya. Eh bocahnya malah lari ke jalan. Anak saya langsung berhentiin mobil yang mau lewat, kalo nggak bisa ketabrak dia," kata Tumiur.

Baca Juga: Romahurmuziy Ditangkap KPK dalam Operasi Tangkap Tangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI